Inovasi dan Bahan Baku Berkualitas Jadi Kunci Sukses Misol

Senin, 29 Januari 2024 - 00:30 WIB
Olivia Hisani yang juga Founder Misol menjelaskan, salah satu kunci kesuksesan Misol terletak pada resep dan bahan baku yang mereka gunakan. Foto/istimewa
JAKARTA - Olivia Hisani yang juga Founder Misol menjelaskan, salah satu kunci kesuksesan Misol terletak pada resep dan bahan baku yang mereka gunakan. Demi menyuguhkan produk kualitas terbaik, Misol selalu menggunakan resep otentik serta bahan baku yang benar-benar disiapkan dengan penuh perhitungan.

Untuk setiap bahan yang digunakan akan dianalisa terlebih dahulu apakah kualitas terbaiknya berasal dari produk dalam ataupun dari luar negeri.

“Kami percaya hanya dengan bahan-bahan berkualitas tinggi yang dapat menghasilkan produk croissant dan pastry yang lezat dan bermutu,” kata Olivia.

Tak hanya itu, Misol menerapkan prosedur food safety yang sangat ketat. Ini sangat penting untuk memastikan kebersihan dan keamanann pangan sebelum sampai ke end user atau customer.





“Kami sadar betapa pentingnya food safety dan hygiene untuk memastikan produk-produk yang kami jual aman untuk khalayak ramai. Ini adalah komitmen kami yang utama dalam menjalani usaha ini, yaitu untuk membuat aneka produk dengan bahan-bahan yang halal, segar, bermutu dan terpercaya,” jelas Olivia.

Selain bahan baku, Misol juga tak pernah berhenti melakukan berbagai inovasi. Apalagi segmen pasar mereka kini telah merambah ke semua kalangan usia. Terjadinya pergeseran gaya hidup di tengah kaum urban pun tak luput dari sorotan mereka.

Hasilnya, pada 2020 silam, Misol meluncurkan produk croissant cereal yang sempat viral hingga ke negara tetangga.

“Kita harus perhatikan dan pahami arah perkembangan selera masyarakat dan kebutuhan mereka. Sebagai contoh, banyak kaum muda professional saat ini mungkin tidak banyak waktu untuk mempersiapkan sarapan. Kami coba berinovasi membuat croissant cereal yang memudahkan mereka menikmati croissant dalam bentuk cereal dengan proses penyajian yang cepat dan praktis," ujar Olivia.



Olivia tidak menampik, untuk menciptakan produk fusion yang inovatif tentunya dibutuhkan banyak eksperimen resep dan trial-and-error. Namun hanya itulah satu-satunya cara untuk mencapai citarasa dan kondisi final produk yang diharapkan.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More