Meghan Markle Benci Keluarga Kerajaan Gegara Diperlakukan Tidak Adil

Rabu, 04 September 2024 - 06:00 WIB
“Kualifikasi untuk menjadi temannya bukanlah rahasia. Dia biasanya tertarik pada orang-orang yang dapat menawarkan sesuatu padanya, dan berkontribusi pada tujuan pribadinya,” jelasnya.

"Penampakan pasangan itu jarang terjadi dan upaya untuk membangun (hubungan) dengan Sussex sebagian besar ditolak,” sambungnya.



Sementara itu, Harry yang merupakan putra bungsu Raja Charles III dan mendiang Putri Diana ingin kembali ke Inggris dan berdamai dengan Keluarga Kerajaan setelah pertikaian yang terjadi di antara mereka selama beberapa tahun belakangan ini.

Namun, ada yang mengklaim bahwa Meghan akan menentang rencana tersebut. Pakar kerajaan Tom Quinn mengatakan kepada Mirror bahwa bintang Suits tersebut terlalu khawatir tentang keselamatan keluarganya untuk kembali ke kampung halaman sang suami.

“Meghan mengatakan bahwa ia hanya siap kembali ke Inggris jika ia dan Harry memiliki tempat tinggal sendiri dan keamanan yang mereka berdua rasa penting. Meghan tidak akan pernah kembali ke Inggris dan tinggal bersama kerabat suaminya,” ujar Quinn.

“Harry benar-benar marah dan menangis karena diusir dari Frogmore. Dia merasa ayahnya tidak berhak melakukan itu dan itu murni tindakan balas dendam. Harry tidak bisa melihat bahwa memilih untuk berhenti menjadi anggota kerajaan yang bekerja berarti kehilangan tempat tinggal kerajaannya. Harry menganggapnya sebagai penolakan yang kejam,” tandasnya.

(dra)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More