Profil dan Biodata Giring Ganesha, Mantan Vokalis Nidji yang Jadi Wakil Menteri Kebudayaan

Senin, 21 Oktober 2024 - 16:15 WIB
Profil dan biodata Giring Ganesha banyak dicari netizen usai terpilih menjadi wakil menteri kebudayaan. Foto/ Instagram
JAKARTA – Profil dan biodata Giring Ganesha banyak dicari netizen dan masyarakat usai terpilih menjadi wakil menteri kebudayaan.

Giring Ganesha Djumaryo, S.I.Kom merupakan pria berkelahiran Jakarta, 14 Juli 1984 merupakan mantan vokalis Nidji yang memiliki gaya nyentrik dan energik saat berada di atas panggung.





Setelah 15 tahun berkarya di dunia musik, Giring menyatakan mundur dari band Nidji dan fokus menjadi politikus.

Giring pernah berkuliah di Universitas Paramadina dengan program studi Hubungan Internasional, tetapi tidak selesai karena waktu itu dia sibuk dengan urusan permusikan. Namun, Giring meraih gelar sarjana Ilmu Komunikasi di Universitas Terbuka pada 18 April 2023.

Giring Ganesha kemudian ditunjuk Presiden Prabowo Subianto untuk menjadi wakil menteri kebudayaan yang akan bersanding dengan Fadli Zon selaku menteri kebudayaan. Mereka akan menjalankan tugas di kabinet merah putih selama lima tahun ke depan.

Profil Giring Ganesha

Sebelum Giring terjun ke dunia politik, Giring terkenal sebagai vokalis band nidji dengan beberapa lagu populer seperti Laskar Pelangi, Hapus Aku, Di Atas Awan dan banyak lagu lainnya.

Tidak hanya itu, Giring juga sempat terjun ke dunia akting, dia pernah memerani film, seperti Sang Pencerah ( 2010 ) dan menjadi pengisi suara tokoh Paddle Pop dalam film sekuel Petualangan Singa Pemberani (2012), Petualangan Singa Pemberani 2 (2013), Petualangan Singa Pemberani Dinoterra (2014) dan Petualangan Singa Pemberani Magilika (2015). Demikian juga dalam film Petualangan Singa Pemberani Atlantos (2016) dan Petualangan Singa Pemberani Atlantos 2 (2017).

Namun, tiba-tiba Giring memutuskan hangout dari Band Nidji pada 2017 dengan alasan ingin istirahat dan melanjutkan pendidikan dan tidak kalah mengejutkan, Giring masuk dunia politik.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More