Mutasi Virus Corona Telah Menyebar dari Hewan ke Manusia

Rabu, 11 November 2020 - 01:46 WIB
Mutasi pada virus terjadi sepanjang waktu saat menyebar, pertanyaannya adalah apakah ini mengubah karakteristik virus. / Foto: Ilustrasi/The Conversation
JAKARTA - Virus corona yang bermutasi telah menyebar dari hewan ke manusia di Denmark. Menurut seorang ahli terkemuka di Belanda, virus telah terdeteksi secara retrospektif di sebuah peternakan cerpelai di Belanda. Bulu hewan itu dimusnahkan dan mutasinya tidak menginfeksi manusia di sana.

( )

Sebanyak enam negara telah melaporkan wabah virus corona di peternakan cerpelai. Negara tersebut termasuk Belanda, Denmark, Spanyol, Swedia, Italia, dan Amerika Serikat. Cerpelai diketahui rentan terhadap Sars-CoV-2, virus penyebab Covid-19, yang dapat menyebar dengan cepat dari hewan ke hewan dalam kondisi di mana ribuan hewan dipelihara dalam jarak dekat.

Seperti dilaporkan BBC, Selasa (10/11), hewan mirip musang yang dibudidayakan ini telah terinfeksi oleh pekerja pertanian selama pandemi. Terkadang hewan tersebut menularkan virus ke manusia sehingga meningkatkan risiko virus memperoleh mutasi.

Ilmuwan Denmark khawatir bahwa perubahan genetik dalam bentuk virus yang berhubungan dengan cerpelai, yang menginfeksi belasan orang, berpotensi membuat vaksin di masa depan menjadi kurang efektif. Perubahan genetik ada pada protein lonjakan virus, yang penting dalam respons kekebalan tubuh, dan target utama vaksin.



Rangkaian genom Denmark baru-baru ini dirilis pada database publik, memungkinkan para ilmuwan di negara lain untuk mencari bukti mutasi. Prof Wim van der Poel, seorang ahli kedokteran hewan di Universitas Wageningen, mengatakan, analisis data genetik dari Belanda mengungkapkan satu kasus mutasi sebelumnya di sebuah peternakan cerpelai pada awal Mei.

"Kami pernah melihat virus mutan dengan mutasi yang sebanding di wilayah pengkodean protein lonjakan di cerpelai di Belanda, tetapi mutan ini tidak menyebar ke manusia dan cerpelai dari peternakan yang terlibat dimusnahkan," kata Wim.

Belanda memusnahkan cerpelai secara luas, dalam sejumlah kecil kasus, terbukti manusia telah tertular virus corona dari cerpelai. Adalah normal bagi virus untuk berubah seiring waktu dan mengakumulasi mutasi, tetapi para ahli sangat prihatin ketika virus berpindah antara manusia dan hewan.

Sejumlah hewan telah tertular virus dari manusia, tetapi cerpelai tampaknya sangat rentan. Prof Dirk Pfeiffer dari Royal Veterinary College di London menyebutkan, mutasi pada virus terjadi sepanjang waktu saat menyebar, pertanyaannya adalah apakah ini mengubah karakteristik virus.
Halaman :