Penyanyi Cantik Ini Ogah Asal-asalan saat Garap Karya Terbaru

Rabu, 11 November 2020 - 16:04 WIB
Dengan perilisan single tersebut, Saby makin mantap untuk meretas asa sebagai penyanyi profesional di industri musik Indonesia. / Foto: ist
JAKARTA - Penyanyi muda jebolan The Voice Kids Indonesia season 2, Sabita Advani atau dikenal Saby merilis single terbaru All Kinds of Hell. Dengan perilisan single tersebut, Saby makin mantap untuk meretas asa sebagai penyanyi profesional di industri musik Indonesia.

( )

Saby, yang menjadi anak didik Agnez Mo saat berlaga di The Voice Kids Indonesia, mengungkapkan bahwa lagu yang dirilisnya mengusung genre dark pop. Dia terinspirasi dari penyanyi kenamaan seperti Lana Del Rey hingga Niki. Menggunakan bahasa Inggris untuk liriknya, lagu ini bercerita tentang seorang wanita yang tersakiti karena diselingkuhi, padahal selama ini dia mencintai sepenuh hati.

"I'm so happy, single pertamaku adalah lagu yang memang berdasarkan pengalaman pribadiku, dan enggak cuma inspirasi lagu ini. Tapi dari musiknya pun memang benar-benar aku hati-hati banget supaya bisa jadi karya yang sesuai yang aku bayangin. So this song means a lot for me," katanya melalui keterangan tertulisnya, Rabu (11/11).

Dalam penggarapan single tersebut, Saby dibantu personel band Eclat, Yeshua Abraham sebagai pembuat musik, dan Barry Maheswara untuk produser. Kolaborasi mereka menjadi tim penyempurna lagu All Kinds of Hell.



Diakui Saby, proses penggarapannya cukup panjang karena beberapa kali mengubah total aransemen musiknya menjadi genre yang berbeda mulai dari R&B, alternative R&B sampai trap R&B. Meski demikian, hasil yang didapat sangat memuaskan.

Untuk pengerjaan video klipnya, Saby tidak mau asal-asalan. Gadis cantik 17 tahun keturunan India dan China ini menggandeng Jodie Octo untuk memvisualisasikan karakter Saby sebagai seorang perempuan yang tersakiti dan tersiksa dalam hubungan yang dia jalani dengan kekasihnya.

(Baca juga: Baekhyun EXO Rilis Album Berbahasa Jepang Secara Eksklusif )

All Kinds of Hell rencananya akan dirilis serentak di semua digital music platform seperti Spotify, iTunes, Joox, Apple Music, Deezer dan platform lainnya pada 16 Oktober 2020.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!