Aksesori Ultimate, Jam Tangan Tak Pernah Tergantikan Maknanya

Rabu, 31 Maret 2021 - 17:17 WIB
Menikmati jam tangan konvensional maupun mekanikal dianalogikan seperti menikmati sebuah karya seni murni yang tak lekang oleh waktu, bahkan jam tangan yang tepat dapat menjadi sarana investasi yang nilainya terus bertambah seiring waktu.

Seiring perkembangan teknologi, jam tangan dipastikan akan terus berevolusi. Namun, sebuah jam tangan yang bermakna tetap tidak tergantikan.

Sama seperti smartwatch, Hendra mengutarakan jika arloji konvensional juga memiliki sejumlah kekurangan. Pertama, jam tangan konvensional umumnya tidak akurat. Jam tangan baterai memiliki selisih waktu 1 menit per tahun apalagi jam tangan otomatis yang umumnya memiliki selisih waktu 5-15 menit per bulan.

"Kemudian, fitur fungsinya terbatas. Fungsi yang tersemat di jam tangan lebih standar, contoh fitur alarm yang bisa disetel dengan opsi yang terbatas," ungkapnya.



Namun, bagaimanapun juga, jam tangan adalah akesori ultimate yang paling bermakna dibanding dengan aksesoris lainnya. "Teknologi saling mendukung dan tidak saling berkompetisi, karena jam tangan sebenarnya, tidak tergantikan maknanya. Because your watch, your personality," tutup Hendra.
(nug)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More