Kolak, Takjil Favorit Carlo Milk Selama Bulan Ramadhan

Sabtu, 10 April 2021 - 22:32 WIB
Carlo Milk. Foto/Pernita Hestin.
JAKARTA - Kolak menjadi salah satu takjil favorit Carlo Milk selama bulan Ramadhan . Namun, Carlo memilih kolak buatan istrinya, Evelyne Andhini, dibandingkan membelinya.

Menurut pemeran Rafael dalam sinteron Ikatan Cinta tersebut, kolak buatan sang istri sangat enak.

"Kalau menu yang disuka saat puasa itu kolak sih. Soalnya kolak buatan istri itu enak," kata Carlo saat ditemui di lokasi syuting Ikatan Cinta, Jumat (9/4).





Untuk menu sahur, Carlo mengaku tidak memiliki makanan khusus atau andalan. Bahkan ia mengaku tak masalah hanya makan mi instan dan telur.

"Soalnya kalau sahur, istri memang jarang masak. Kadang udah disiapin dari malem buat sahur karena mager juga kalau harus masak lagi," ucap Carlo.

Menariknya, bulan Ramadhan kali ini pria 27 tahun itu juga berencana untuk mengajak keluarganya menginap di lokasi syuting Ikatan Cinta. Terlebih saat Ramadhan nanti, dirinya akan lebih banyak menghabiskan waktu untuk syuting sinteron.



"Nanti juga ada rencana ajak keluarga untuk nginep di sini biar bisa bareng-bareng juga," jelas Carlo.

Carlo Milk diketahui sudah menikah dengan perempuan bernama Evelyne Andhini pada 2016. Dari pernikahan tersebut dirinya dikaruniai seorang putri.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More