Rocker Legendaris Meat Loaf Meninggal Dunia

Jum'at, 21 Januari 2022 - 15:58 WIB
Kabar meninggal dunianya musisi yang dikenal sebagai Meat Loaf itu disampaikan secara resmi melalui akun media sosial resminya. / Foto: news.com.au
JAKARTA - Penyanyi legendaris Michael Lee Aday meninggal dunia di usia 74 tahun. Kabar meninggalnya musisi yang dikenal sebagai Meat Loaf itu disampaikan secara resmi melalui akun media sosial resminya.

"Hati kami hancur untuk mengumumkan bahwa Meat Loaf yang tiada tara meninggal dunia malam ini dengan istrinya, Deborah di sisinya," tulis akun resmi Meat Loaf tersebut, Jumat (21/1/2022).

"Putrinya, Pearl dan Amanda, serta teman dekatnya sudah bersamanya dalam 24 jam terakhir," lanjut pernyataan tersebut.





Dalam kariernya yang terbentang selama 6 dekade, Meat Loaf memiliki catatan yang luar biasa. Pria kelahiran Texas, 27 September 1947 itu sukses menjual albumnya hingga 100 juta copy di seluruh dunia.

Dikenal memiliki suara yang kuat dan halus, rocker veteran ini juga pernah membintangi 65 judul film, termasuk Fight Club, Focus, Rocky Horror Picture Show, Wayne's World.



"Bat Out of Hell tetap menjadi salah satu dari 10 album terlaris sepanjang massa."
(nug)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More