Ferry Irawan Akan Nyaleg 2024, Siap Incar Kursi DPRD Jakarta

Jum'at, 06 Mei 2022 - 14:52 WIB
Ferry Irawan mengaku akan menjadi caleg pada 2024. Suami Venna Melinda ini memastikan dirinya terjun ke dunia politik dengan mengincar kursi DPRD DKI Jakarta. Foto/Instagram Ferry Irawan
JAKARTA - Ferry Irawan mengaku akan menjadi calon legislatif (caleg) pada 2024. Suami Venna Melinda ini memastikan dirinya akan terjun ke dunia politik dengan mengincar kursi DPRD DKI Jakarta .

Tak sendiri, Ferry bersama Venna akan mencalonkan diri pada pemilihan umum (pemilu) 2024. Pasangan suami istri ini pun berada dalam satu partai dan daerah pemilihan yang sama.

"Aku di DPR RI, abi (Ferry) di DRRD tingkat 1," kata Venna dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Jumat (6/5/2022).



"(Daerah pemilihan) di Jakarta. Sekarang lagi pemetaan," sambungnya.



Meski memiliki gaya berpolitik yang bereda, Venna menjelaskan bahwa suaminya itu sudah memiliki starategi untuk memenangkan suara. Salah satunya, dengan mencari dukungan melalui majelis taklim.

"Abi mungkin karena pintar ceramah, dia masuknya ke majelis taklim. Aku dengan senam, segmennya ibu-ibu," jelas Venna.

"Insya Allah bisa menempatkan diri. Niatnya mau terju ke situ untuk rakyat," tambah Ferry.

Di sisi lain, Ferry pun mantap melenggang ke DPRD. Terlebih, dirinya saat ini sudah memiliki komunitas pengajian, yang mana ayah sambung Verrell Bramasta itu punya kenalan banyak ustaz.



"Banyak kenal ustaz, terus banyak sharing," tutup Ferry.
(dra)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More