Baim Wong Akan Pindahkan Citayam Fashion Week ke Sarinah
Senin, 25 Juli 2022 - 10:50 WIB
JAKARTA - Baim Wong akan memindahkan Citayam Fashion Week ke Sarinah . Untuk memujudkan rencananya ini, Baim mengklaim sudah meminta izin kepada sejumlah pihak terkait.
Mulai dari menteri hingga Dirut Sarinah. Hal tersebut diungkapkan Baim melalui sebuah postingan yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
"Kapan saya minta izin pak mentri untuk acara ini. Kapan saya minta izin Dirut Sarinah ketika mencari venue untuk acara ini. Alhamdulillah semua ada," tulis Baim dikutip pada Senin (25/7/2022).
Lebih lanjut suami Paula Verhoeven ini mengklaim bahwa dirinya memiliki rekam jejak terkait keputusannya mendaftarkan Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI). Termasuk memindahkan ajang ini dari Dukuh Atas ke Sarinah.
"Alhamdulilah semua kejadian ini track recordnya ada. Kapan saya pertama kali hubungi Bonge. Kapan saya mendaftarkan HAKI, berbicara dengan semua orang berhubuhgan dengan Citayam Fashion Week," jelas Baim.
Di sisi lain, bapak dua anak itu mengatakan alasannya mematenkan Citayam Fashion Week lantaran memiliki visi ingin menjadikan ajang ini sebagai wadah yang legal dan tidak musiman. Dia juga ingin Citayam Fashion Week bisa memajukan industri fashion Tanah Air.
"Citayam Fashion Week ini bukan milik saya. Ini milik mereka semua, ini milik Indonesia. Saya hanyalah orang yang punya visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang yang mempunya wadah yang legal dan enggak musiman," kata Baim.
"Paling penting bisa memajukan fashion Indonesia di mata dunia," sambungnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Baim Wong dan Paula Verhoeven mendaftarkan Citayam Fashion Week ke PDKI melalui perusahaan mereka yakni PT Tiger Wong Entertainment pada Rabu, 20 Juli 2022 dengan nomor registrasi JID2022052181.
Namun sayang, niat pasangan suami istri tersebut justru tidak mendapat tanggapan yang positif. Keduanya langsung panen hujatan netizen. Netizen beranggapan Baim terlalu ikut campur dan memanfaatkan peluang.
Mulai dari menteri hingga Dirut Sarinah. Hal tersebut diungkapkan Baim melalui sebuah postingan yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
"Kapan saya minta izin pak mentri untuk acara ini. Kapan saya minta izin Dirut Sarinah ketika mencari venue untuk acara ini. Alhamdulillah semua ada," tulis Baim dikutip pada Senin (25/7/2022).
Lebih lanjut suami Paula Verhoeven ini mengklaim bahwa dirinya memiliki rekam jejak terkait keputusannya mendaftarkan Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI). Termasuk memindahkan ajang ini dari Dukuh Atas ke Sarinah.
Baca Juga
"Alhamdulilah semua kejadian ini track recordnya ada. Kapan saya pertama kali hubungi Bonge. Kapan saya mendaftarkan HAKI, berbicara dengan semua orang berhubuhgan dengan Citayam Fashion Week," jelas Baim.
Di sisi lain, bapak dua anak itu mengatakan alasannya mematenkan Citayam Fashion Week lantaran memiliki visi ingin menjadikan ajang ini sebagai wadah yang legal dan tidak musiman. Dia juga ingin Citayam Fashion Week bisa memajukan industri fashion Tanah Air.
"Citayam Fashion Week ini bukan milik saya. Ini milik mereka semua, ini milik Indonesia. Saya hanyalah orang yang punya visi menjadikan Citayam Fashion Week sebagai ajang yang mempunya wadah yang legal dan enggak musiman," kata Baim.
"Paling penting bisa memajukan fashion Indonesia di mata dunia," sambungnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Baim Wong dan Paula Verhoeven mendaftarkan Citayam Fashion Week ke PDKI melalui perusahaan mereka yakni PT Tiger Wong Entertainment pada Rabu, 20 Juli 2022 dengan nomor registrasi JID2022052181.
Namun sayang, niat pasangan suami istri tersebut justru tidak mendapat tanggapan yang positif. Keduanya langsung panen hujatan netizen. Netizen beranggapan Baim terlalu ikut campur dan memanfaatkan peluang.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda