Wati Mantan ART Alami Gangguan Psikis Imbas Perseteruan dengan Nathalie Holscher
Selasa, 01 November 2022 - 21:21 WIB
JAKARTA - Perseteruan Nathalie Holscher dengan mantan asisten rumah tangganya (ART) yang bernama Wati, ternyata memberi dampak cukup besar bagi psikis sang ART. Sampai-sampai Wati perlu menenangkan dirinya dengan cara pulang ke kampung halaman.
"Sekarang saya lagi di kampung, istirahat dulu, nenangin pikiran dulu," kata Wati dalam sambungan video saat konferensi pers di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (1/11/2022).
Wati memilih menyerahkan semua proses terkait perseteruannya dengan Nathalie Holscher kepada kuasa hukum. "Pokoknya aku serahkan semuanya kepada kuasa hukum," imbuh dia.
Supri Hartono selaku kuasa hukum Wati menambahkan, kliennya mengalami gangguan psikis. Pasalnya, Wati yang menjadi tukang punggung keluarga, kini susah mencari pekerjaan.
"Sangat, yang tadi sudah disampaikan bahwa dia kan sebagai tulang punggung keluarga. Sampai saat ini sulit mencari pekerjaan," jelas Supri Hartono.
Wati yang telah disomasi oleh Nathalie Holscher mengaku tak bersalah dan tidak merasa menyebarkan fitnah soal perselingkuhan sang mantan majikan saat masih menjadi istri Sule.
Terbaru, Wati juga telah resmi melayangkan somasi balik kepada perempuan 28 tahun tersebut. "Per hari ini kami sampaikan somasi terbuka terhadap Nathalie Holscher, 3 kali 24 jam kita ketemu di sana saja nanti," kata Supri Hartono.
Seperti diketahui, perseteruan antara Nathalie Holscher dan Wati dimulai dari video Wati yang diduga menyindir Nathalie pernah main api dengan laki-laki lain. Namun, Wati dengan teguh mengatakan bahwa tak pernah menyebut Nathalie Holscher telah berselingkuh.
Lihat Juga: Rawat Adzam Sendirian di Rumah Sakit, Nathalie Holscher Sindir Seseorang: Jangan Diharepin
"Sekarang saya lagi di kampung, istirahat dulu, nenangin pikiran dulu," kata Wati dalam sambungan video saat konferensi pers di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (1/11/2022).
Wati memilih menyerahkan semua proses terkait perseteruannya dengan Nathalie Holscher kepada kuasa hukum. "Pokoknya aku serahkan semuanya kepada kuasa hukum," imbuh dia.
Supri Hartono selaku kuasa hukum Wati menambahkan, kliennya mengalami gangguan psikis. Pasalnya, Wati yang menjadi tukang punggung keluarga, kini susah mencari pekerjaan.
"Sangat, yang tadi sudah disampaikan bahwa dia kan sebagai tulang punggung keluarga. Sampai saat ini sulit mencari pekerjaan," jelas Supri Hartono.
Wati yang telah disomasi oleh Nathalie Holscher mengaku tak bersalah dan tidak merasa menyebarkan fitnah soal perselingkuhan sang mantan majikan saat masih menjadi istri Sule.
Terbaru, Wati juga telah resmi melayangkan somasi balik kepada perempuan 28 tahun tersebut. "Per hari ini kami sampaikan somasi terbuka terhadap Nathalie Holscher, 3 kali 24 jam kita ketemu di sana saja nanti," kata Supri Hartono.
Seperti diketahui, perseteruan antara Nathalie Holscher dan Wati dimulai dari video Wati yang diduga menyindir Nathalie pernah main api dengan laki-laki lain. Namun, Wati dengan teguh mengatakan bahwa tak pernah menyebut Nathalie Holscher telah berselingkuh.
Lihat Juga: Rawat Adzam Sendirian di Rumah Sakit, Nathalie Holscher Sindir Seseorang: Jangan Diharepin
(tsa)
tulis komentar anda