Jangan Mudah Tertipu, Begini Cara Belanja Online yang Aman
Rabu, 28 Desember 2022 - 14:20 WIB
JAKARTA - Pada era kecanggihan teknologi digital seperti sekarang ini, kebutuhan berbelanja via online sudah menjadi gaya hidup bagi kebanyakan orang. Mulai dari remaja, dewasa, hingga orang tua kini dengan mudah menemukan barang yang diinginkan melalui marketplace, mulai dari baju, sepatu, alat rumah tangga, dan masih banyak lagi.
Akan tetapi, belanja online juga memiliki risiko, yakni barang yang tidak sesuai hingga ditipu sang pedagang. Lalu, bagaimana cara agar kita tidak tertipu saat belanja barang via online?
Ada beberapa hal yang perlu diketahui dalam berbelanja online. Pemilik Hermesien Closet, Angela pun membagikan tips berbelanja online yang aman agar tidak tertipu.
Pertama, cek reputasi toko online. Sebelum membeli, ada baiknya pembeli sudah tahu dan riset tentang reputasi toko online tersebut, seperti apakah sudah official store atau sudah mendapat verifikasi dari sebuah e-commerce, agar dapat percaya bahwa toko ini memang resmi.
Pengguna juga bisa cek review ataupun komentar-komentar yang diberikan para pembeli yang telah berbelanja di toko tersebut.
"Coba cek apakah toko online tersebut kedengarannya banyak kasus atau enggak, kalau bisa toko yang punya offline store lebih baik," ungkap Angela dalam keterangan tertulis, Rabu (28/12/2022).
Dengan adanya toko offline, pembeli bisa melihat langsung fisik dari barangnya dan bisa meyakini jika barang yang dilihat, maka barang itulah yang dibeli. Seperti Hermesien Closet yang memiliki store di Mall Artha Gading, Jakarta.
Kedua, kenali bentuk fisik barang. Ada perbedaan antara barang branded yang orisinal dan palsu. Misalnya dari bentuk. Barang orisinal memiliki bentuk atau shape yang bagus, tidak ada yang aneh seperti jahitan yang kurang rapi hingga bentuknya yang miring.
Akan tetapi, belanja online juga memiliki risiko, yakni barang yang tidak sesuai hingga ditipu sang pedagang. Lalu, bagaimana cara agar kita tidak tertipu saat belanja barang via online?
Ada beberapa hal yang perlu diketahui dalam berbelanja online. Pemilik Hermesien Closet, Angela pun membagikan tips berbelanja online yang aman agar tidak tertipu.
Baca Juga
Pertama, cek reputasi toko online. Sebelum membeli, ada baiknya pembeli sudah tahu dan riset tentang reputasi toko online tersebut, seperti apakah sudah official store atau sudah mendapat verifikasi dari sebuah e-commerce, agar dapat percaya bahwa toko ini memang resmi.
Pengguna juga bisa cek review ataupun komentar-komentar yang diberikan para pembeli yang telah berbelanja di toko tersebut.
"Coba cek apakah toko online tersebut kedengarannya banyak kasus atau enggak, kalau bisa toko yang punya offline store lebih baik," ungkap Angela dalam keterangan tertulis, Rabu (28/12/2022).
Dengan adanya toko offline, pembeli bisa melihat langsung fisik dari barangnya dan bisa meyakini jika barang yang dilihat, maka barang itulah yang dibeli. Seperti Hermesien Closet yang memiliki store di Mall Artha Gading, Jakarta.
Kedua, kenali bentuk fisik barang. Ada perbedaan antara barang branded yang orisinal dan palsu. Misalnya dari bentuk. Barang orisinal memiliki bentuk atau shape yang bagus, tidak ada yang aneh seperti jahitan yang kurang rapi hingga bentuknya yang miring.
Lihat Juga :
tulis komentar anda