Biasa Main Drama Percintaan, Hanggini Sempat Stres saat Bintangi Film Horor

Jum'at, 27 Januari 2023 - 13:31 WIB
loading...
Biasa Main Drama Percintaan,...
Aktris Hanggini Purinda Retno untuk kali pertama membintangi film horor. / Foto: Nurul Amanah
A A A
JAKARTA - Aktris Hanggini Purinda Retno biasa membintangi film maupun series bertema percintaan. Namun, aktris 23 tahun ini mencoba untuk keluar dari zona nyamannya dengan ikut terlibat dalam film horor.

Film horor yang kali pertama turut dibintangi Handini itu bertajuk Para Betina Pengikut Iblis garapan rumah produksi Falcon Black.

Hanggini mengaku tertarik dan merasa tertantang lantaran film horor yang dibintanginya ini memiliki cerita unik dan menyuguhkan kesan horor yang tak biasa.

Baca juga: Kerap Dianggap Jomblo, Luna Maya Ternyata Sempat Jalin Asmara dengan Pria Bule

Dalam film besutan sutradara Rako Prijanto ini, Hanggini juga akan beradu akting dengan Mawar Eva de Jongh, Sara Fajira dan Adipati Dolken.

"Pas aku baca sinopsis, film ini film horor yang beda, ada cerita yang unik, aku pengin keluar dari zona nyaman. Melihat cast dan sutradaranya, aku jadi tertarik," tutur Hanggini saat dijumpai di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2023).

Memerankan sosok Sari, karaker yang berbeda dari apa yang biasa diperankannya, membuat Hanggini sempat dilanda stres. Namun, perasaan stres itu bisa diatasi lantaran dirinya bertemu dengan tim di lokasi yang membuatnya nyaman.

"Di awal-awal, stres, apakah bisa memerankan tokoh Sari. Tim di lokasi sih yang bikin rasa stres itu hilang," ungkapnya.

Hanggini pun merasakan perubahan yang cukup signifikan dari film genre drama yang biasa diperankannya. Saat membintangi film drama percintaan, Hanggini terbiasa menggunakan dialog tak formal. Namun, dalam film horor yang dibintanginya kali ini, dia harus berdialog dengan bahasa Indonesia yang baku.

"Yang pasti banyak ya perubahan-perubahan yang biasanya aku di drama terus ke horor. Aku juga yang biasanya pakai bahasa Indonesia yang enggak formal, sekarang udah formal," kata dia.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1367 seconds (0.1#10.140)