Vakum 3 Tahun, Vierratale Rilis Single Comeback Yang Ku Mau

Rabu, 15 Juli 2020 - 20:32 WIB
loading...
Vakum 3 Tahun, Vierratale...
Vierratale tampil membawakan lagu terbaru mereka, Yang Ku Mau, dalam perilisannya di Jakarta, Selasa (14/7) malam. Foto/SINDOnews/Thomasmanggalla
A A A
JAKARTA - Grup band Vierratale menunjukkan eksistensi dalam bermusik dengan merilis lagu baru berjudul "Yang Ku Mau". Single apik karya Kevin Aprilio itu merupakan bentuk comeback band ini setelah vakum menelurkan karya sejak 2017.

Kini Kevin (kibor), Widy Soediro Nichlany (vokal), dan Raka Cyril Damar (gitar) kembali menyapa para penggemar yang dijuluki Vierrania. Single "Yang Ku Mau" sekaligus menjadi tanda lahirnya kembali Vierratale di tengah industri musik Indonesia.

"Kami sudah tiga tahun tidak berkarya ataupun menelurkan karya baru. Kami hanya tampil off air dan memang selama masa PSBB, saya serta Widi meng-cover lagu saja. Di satu waktu, hati kami tersentuh dengan komentar penggemar yang menantikan karya," ujar Kevin usai peluncuran single "Yang Ku Mau" di Kantor Kece Entertainment, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (14/7) malam. ( )

Lagu "Yang Ku Mau" mengusung tema seseorang yang menginginkan hati sosok idamannya, tapi bertepuk sebelah tangan. Tembang tersebut juga menitikberatkan pada kondisi hati yang sudah tak sanggup lagi karena sudah menunggu sang pujaan sekian lama.

"Liriknya terinspirasi dari cewek juga, kalau mau sesuatu pasti mau ini, mau itu. Sengaja bikin lagu yang easy listening, aransemennya ada sentuhan string yang menjadi ciri khas Vierratale," kata Kevin.

Proses pengerjaan lagu "Yang Ku Mau" tidak butuh waktu lama, hanya sekitar satu bulan hingga pembuatan video klip. Kevin menjelaskan, klip sengaja memuat warna-warna ceria yang menjadi karakter Vierratale saat masih bernama Vierra, tapi juga ditambah warna dewasa.

Video musik tersebut digarap bersama MS Glow dan mengajak pengemudi ojek online sebagai modelnya. Kevin bercerita, ada plot twist di klip video itu yang tidak terduga. Video tersebut bercerita tentang pekerja ojek online, karena Kevin menganggap kisah percintaan mereka banyak menginspirasi. Tayangan itu diharapkan bisa menjadi hiburan sekaligus inspirasi bagi mereka.

"Kami dibantu sekali oleh ojek online ini. Mereka membantu para musisi yang kehilangan pemasukan selama virus corona dan video klipnya ada unsur nostalgia. Makanya pewarnaan klip warna-warni. Kan awal Vierratale keluar kayak gitu, tapi tetap dewasanya ada," ujar Kevin.

Widy mengaku, sama sekali tak kesulitan beradaptasi setelah tiga tahun vakum dari dunia panggung, meski memang ada penyesuain terhadap kontrol vokal remaja ke dewasa. ( )

“Tiga tahun nggak main, mengulang-ulang atau flashback lagi, menyesuaikan lagi, tapi aku dari hati senang banget. Kalau soal tua, dulu vokal aku 17 tahun dan sekarang sudah 20 sekian. Jadi paling menyesuaikan ke situnya, agak lebih dikontrol. Tapi, kalau kesulitan nggak ada, adaptasi nggak begitu menyulitkan,” beber Widy.

Tembang terbaru Vierratale seperti menjawab kerinduan Vierrania yang sudah menantikan karya dari band ini. Kevin menjamin akan ada deretan karya anyar dari mereka di waktu mendatang usai lagu "Yang Ku Mau". Band yang dibentuk pada November 2008 itu akan terus berkarya untuk para penggemar.

"Akan ada lagu berikutnya, album berikutnya, tapi mau memaksimalkan promo lagu ini dulu, biar pesannya sampai ke semua. Kami ingin semua lagu meaningful dan ada value-nya," tutup Kevin.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Cinta dan Kehilangan,...
Kisah Cinta dan Kehilangan, Nabila Taqiyyah Hadirkan 8 Lagu dalam Album Kekal yang Sementara
Gemuruh, Lagu yang Menyuarakan...
'Gemuruh', Lagu yang Menyuarakan Kesepian dan Perjuangan Batin
Diam-Diam Jadi Curahan...
Diam-Diam Jadi Curahan Hati Betrand Putra Onsu tentang Penyesalan Cinta di Tahun 2025
Novia Bachmid Mengajak...
Novia Bachmid Mengajak Penggemar Menebak Project Terbarunya
Deretan Musisi Dukung...
Deretan Musisi Dukung Band Sukatani Bersuara Lewat Karya, Tantri Kotak hingga Fanny Soegi
Nuansa Romansa Sebuah...
Nuansa Romansa Sebuah Persembahan Manis dari Danar Widianto & Gloria Jessica
Inspiratif! Jebolan...
Inspiratif! Jebolan Indonesian Idol Firman Siagian Buat Label Rekaman untuk Musik Etnik Sunda
Jadi National Anthem...
Jadi National Anthem Anak Muda, Lagu Terakhir Kali dari Wijaya 80s Kini Peringkat 1 di TREBEL Top Download Januari 2025!
Syarla Marz Ungkap Pesan...
Syarla Marz Ungkap Pesan Menyentuh lewat Single Kepada Yang Teristimewa
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Nanang Avianto Jadi Kapolda Jatim
BRICS: Tidak Ada yang...
BRICS: Tidak Ada yang Akan Percaya Dolar AS Lagi!
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Kamis 13 Maret 2025: Penemuan Jejak Rangga
3 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
41 menit yang lalu
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
1 jam yang lalu
Celine Evangelista Umrah...
Celine Evangelista Umrah Perdana usai Mualaf: Aku Bersaksi Tidak Ada Tuhan Selain Allah
2 jam yang lalu
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
3 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komisi Eropa...
3 Alasan Komisi Eropa Dorong UE Miliki Blok Pertahanan Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved