Masih Pemulihan, Indra Bekti Akui Sedih Digugat Cerai Aldila Jelita

Selasa, 28 Februari 2023 - 10:55 WIB
loading...
Masih Pemulihan, Indra Bekti Akui Sedih Digugat Cerai Aldila Jelita
Indra Bekti mengaku sedih digugat cerai sang istri, Aldila Jelita. Terlebih dirinya masih dalam masa pemulihan setelah mengalami pecah pembuluh darah di kepala. Foto/Instagram Aldila Jelita
A A A
JAKARTA - Indra Bekti mengaku sedih digugat cerai sang istri, Aldila Jelita . Terlebih dirinya saat ini masih dalam masa pemulihan setelah mengalami pecah pembuluh darah di kepala.

Di sisi lain, Bekti juga menyayangi perempuan yang akrab disapa Dila itu. Pernikahan mereka pun dikaruniai dua orang anak.

"Ada sedihnya," kata Bekti dikutip dari salah satu tayangan di televisi, Selasa (28/2/2023).

Meski tak menampik merasa sedih setelah digugat cerai Dila , Bekti memastikan kondisinya dalam keadaan baik. Artis 45 tahun ini pun memilih untuk lebih banyak beristirahat demi menjaga kesehatannya





Hal ini sesuai dengan saran dokter dan manajemen. Di mana Bekti di mana untuk tidak stres dan menghindari membaca pemberitaan tentang rumah tangganya dengan Dila di media.

"Tapi amanlah pokoknya. I’m good, aman. Dari manajemen (minta) agar aku istirahat, tidak stres karena baca terlalu banyak pemberitaan," jelas Bekti.

Seperti diberitakan sebelumnya, Aldila Jelita menggugat cerai Indra Bekti. Gugatan cerai dilayangkan ibu dua anak itu ke PA Jakarta Selatan pada Senin, 27 Februari 2023.

Kabar Bekti digugatan cerai diumumkan langsung oleh kuasa hukum Dila, Milano Lubis. Menurutnya, gugatan cerai kliennya saat ini sedang dalam proses.



"Per hari ini Dila memasukkan gugatan ke Pengadilan Agama untuk berpisah dengan Bekti. Pengadilan Jakarta Selatan," ujar Milano di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Senin, 27 Februari 2023.

Sementara saat disinggung penyebab Dila melayangkan gugatan cerai kepada Bekti, Milano membantah karena masalah ekonomi. Selain itu, pasangan ini juga sudah tidak tinggal satu rumah sejak satu minggu yang lalu.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1103 seconds (0.1#10.140)