Abdel Ungkap sang Anak Sempat Alami Perlengketan Usus sebelum Meninggal

Kamis, 13 April 2023 - 16:02 WIB
loading...
Abdel Ungkap sang Anak...
Abdel Achrian mengungkap sang anak sempat mengalami perlengketan usus sebelum meninggal dunia. Keissha meninggal pada Senin, 10 April 2023 di usia 22 tahun. Foto/Instagram Abdel Achrian
A A A
JAKARTA - Abdel Achrian mengungkap sang anak, Keissha Aliyya Wulandari sempat mengalami perlengketan usus sebelum meninggal dunia . Keissha meninggal pada Senin, 10 April 2023 di usia 22 tahun.

Keissha , dikatakan Abdel sempat menjalani operasi besar empat tahun yang lalu karena perlengketan usus. Sejak menjalani operasi kondisi Keissha semakin membaik dan tidak ada keluhan.

"Keissha ini berkebutuhan khusus. Jadi empat tahun yang lalu kita sempat operasi besar. Ususnya lengket, nempel ya," kata Abdel dikutip dari kanal YouTube Starpro Indonesia, Kamis (13/4/2023).

Namun, pada Senin, 10 April 2023 siang, Keissha secara tiba-tiba mengeluh perutnya sakit. Keluarga kemudian segera membawa Keissha ke rumah sakit di kawasan Kelapa Gading, Jakarta.



Saat itu, putri pertama Abdel ini harus menjalani puasa selama empat jam lantaran akan melakukan USG Namun, keluarga memutuskan membawa Keissha untuk pulang dan kondisinya menurun saat di jalan.

Keluarga kemudian memutuskan untuk membawa Keissha ke rumah sakit terdekat. Namun, saat tiba di rumah sakit, dokter menyatakan Keissha telah meninggal dunia.

"Kata mamanya, paginya masih ceria. Jadi memang agak mendadak. Jadi udah kayak agak gelisah siang-siang, ini menurut cerita oma sama ibunya terus dibawa ke rumah sakit Kelapa Gading. Harus USG, harus puasa dulu empat jam," jelas Abdel.

"Terus oma sama mamanya mutusin untuk balik dulu ke rumah. Balik ke rumah kan lumayan jauh tuh. Dalam perjalanan justru agak memburuk, akhirnya ke Rumah Sakit Ridwan di sana," lajutnya.



Sayangnya, Abdel tidak bisa menemani sang putri di detik-detik terakhirnya lantaran sedang syuting di salah satu stasiun televisi swasta.

"Sekitar jam 16 kemarin waktunya. Kebetulan saya lagi syuting juga dikabarin Keissha dalam perjalanan ke rumah sakit. Pas di rumah sakit udah nggak ada. Minta doa aja, anak kami diterima di sisi Allah SWT," tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1757 seconds (0.1#10.140)