Sandiaga Uno Jadikan Kegiatan Takbirun sebagai Wadah Menjalin Tali Silaturahmi

Sabtu, 22 April 2023 - 08:26 WIB
loading...
Sandiaga Uno Jadikan Kegiatan Takbirun sebagai Wadah Menjalin Tali Silaturahmi
Menparekraf Sandiaga Uno bersama komunitas runners Jakarta dan sekitarnya mengisi malam takbiran Idul Fitri 2023 dengan kegiatan lari santai. / Foto: Anjasman Situmorang
A A A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno bersama komunitas runners Jakarta dan sekitarnya mengisi malam takbiran Idul Fitri 2023 dengan kegiatan lari santai bertajuk Takbir-run, Jumat malam, 21 April 2023.

Menurut Menparekraf Sandiaga , lari santai ini menjadi salah satu wadah untuk menjalin tali silaturahmi antar sesama komunitas sembari menjaga kebugaran tubuh. Kegiatan ini juga untuk memeriahkan hari kemenangan setelah 30 hari menjalankan ibadah puasa.

"Malam ini kita bersama komunitas runners Jakarta dan sekitarnya ikut memeriahkan takbiran dengan melaksanakan Takbir-run," kata Sandiaga Uno saat dijumpai, Jumat, 21 April 2023.



Dengan titik kumpul di Nur Corner, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selaran, kegiatan Takbir-run menempuh jarak sekitar 5,4 kilometer. Ajang ini diikuti puluhan orang dari komunitas runners.

Ketika akan melaksanakan lari santai, Sandi bersama para peserta melakukan doa bersama dan dilanjutkan pemanasan.

Sementara itu, Menparekraf Sandiaga Uno menjalani salat Idul Fitri 1444 H di Masjid Istiqlal, Jakarta pada hari ini, Sabtu (22/4/2023). Hal ini menyusul beberapa undangan dari pemerintah untuk ikut menyambut para duta besar.

Sandi pun sempat mengajak warga Jakarta dan sekitarnya untuk ikut salat Ied di Masjid Istiqlal. Pasalnya, ini merupakan momen kali pertama salat Ied digelar pasca PPKM berakhir.



"Saya mengajak seluruh masyarakat di sekitar Istiqlal dan di seluruh Jakarta untuk melihat hasil renovasi yang sudah dilakukan dan selesai di Masjid Istiqlal, yang sanggup menampung puluhan hingga ratusan ribu jamaah," ujar Menparekraf Sandiaga Uno.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1115 seconds (0.1#10.140)