Influencer Ini Motivasi Semua Generasi Muda agar Raih Kesuksesan

Kamis, 11 Mei 2023 - 16:04 WIB
loading...
Influencer Ini Motivasi Semua Generasi Muda agar Raih Kesuksesan
Berprestasi dalam bidang pendidikan sambil bekerja bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Kesuksesan bisa diraih siapa saja, bahkan sejak usia muda . Karena itu untuk menjadi sukses, diperlukan kemauan dan tekad yang kuat dari individu itu sendiri.

Pandangan tersebut diamini Hanna Arinawati, seorang Instagram Influencer atau Content Creator yang menekuni dunia kuliner, fashion, beauty dan Mental Health and Self Development Public Speaker.

Menurutnya, berprestasi dalam bidang pendidikan sambil bekerja bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Namun, Hanna Arinawati muncul sebagai anak muda yang bisa membuktikan bahwa siapa saja bisa melakukan hal tersebut.



"Kerap diminta sebagai pembicara di berbagai webinar tingkat nasional di sejumlah kampus yang ada di Indonesia seperti Universitas Indonesia, Universitas Airlangga, dan Universitas Atma Jaya," kata Hanna dalam keterangannya, Kamis (11/5/2023).

Menurut Hanna, pengembangan diri menjadi topik yang selalu dia bagikan, seperti how to balance your academic and social life, peran kesehatan mental untuk mendukung prestasi belajar, cara melatih public speaking dan cara mengatasi kegagalan.

Bukan sekadar menyelesaikan pendidikan S1, Hanna juga terpilih menjadi salah satu lulusan terbaik dengan Predikat Cumlaude. Dia pun dipercaya memberikan speech ketika wisuda di UI pada 2022.

Ketika masih menjalankan pendidikan S1 di Fakultas Hukum UI (Universitas Indonesia), Hanna mengantongi penghargaan sebagai Mahasiswa Berprestasi untuk Bidang Non Akademik Fakultas Hukum UI tahun 2020 dan 2022.

Dia juga menjadi Finalis Mahasiswa Berprestasi Bidang Akademik Fakultas Hukum UI pada 2021. Tak ingin berhenti belajar, Hanna kini tengah melanjutkan studi S2 di Program Studi Magister Kenotariatan dan masih di kampus yang sama.

Dia juga merupakan Junior Consultant The Asia Foundation untuk Project Penataan Kehakiman Komisi Yudisial (KY), lalu menjadi Streamer dan pembicara di berbagai Webinar tingkat Nasional.

Walaupun memiliki banyak prestasi, Hanna tetap berusaha menjadi dirinya sendiri. Baik di lingkungan entertainment maupun pendidikan, dia akan selalu menjunjung tinggi sopan santun dan rendah hati.

Pembawaannya yang ceria selalu bisa menghibur orang-orang di sekitarnya dan membuat suasana menjadi menyenangkan. Bahkan ketika menjadi asisten dosen (asdos), Hanna tidak akan ragu membantu mahasiswa yang kesulitan belajar dengan melakukan pendekatan lebih dahulu.

"Dunia entertainment adalah jalan untuk memberikan pengaruh yang lebih luas dan positif melalui konten yang menginspirasi dan mengedukasi," tuturnya.

Hal tersebut bisa terlihat dari akun Instagramnya @hannaarinaw. Memiliki passion di bidang content creator membuatnya ingin terus menghasilkan konten yang menarik, informatif dan positif.

Begitu juga untuk bidang mental health dan pengembangan diri, Hanna percaya bahwa hal tersebut berperan penting dalam kehidupan sehari-hari.

"Apabila kesehatan mental terganggu pastinya akan menghambat langkah dalam mencapai tujuan seperti pendidikan maupun karier," ungkapnya.



"Jangan pantang menyerah, setiap orang punya kesempatan untuk berkembang menjadi lebih baik dan tetap bersyukur akan jati diri kita, kekurangan serta kelebihan kita. Everyone is special in their own way. Be kind, work hard and stay positive," tutupnya.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2078 seconds (0.1#10.140)