Terobos Red Carpet Festival Film Cannes 2023, Seorang Wanita Lakukan Aksi Tak Terduga

Sabtu, 27 Mei 2023 - 08:24 WIB
loading...
Terobos Red Carpet Festival...
Perhelatan Festival Film Cannes 2023 dikejutkan dengan kejadian tak terduga dari seorang wanita. / Foto: Twitter @variety
A A A
CANNES - Perhelatan Festival Film Cannes 2023 dikejutkan dengan kejadian tak terduga. Seseorang dari sejumlah pengunjuk rasa tiba-tiba melakukan aksi tak terduga setelah menerobos acara tersebut.

Momen seorang wanita tak dikenal yang menerobos masuk ke red carpet Festival Film Cannes 2023 itu pun menjadi sorotan. Dalam cuitan akun Twitter @variety, wanita berambut pirang itu terlihat dihalangi petugas keamanan.

"Keamanan Cannes memblokir pengunjuk rasa yang mengenakan gaun berwarna bendera Ukraina bertuliskan 'F --- You Putin' di karpet merah," tulis akun Variety di unggahan itu, dikutip pada Sabtu (27/5/2023).



Rekaman tersebut memperlihatkan wanita pengunjuk rasa yang mengenakan blazer berwarna krem saat datang ke red carpet Festival Film Cannes 2023.

Dia juga memakai kaus dengan warna bendera Ukraina, dan bertuliskan kata-kata mencaci Presiden Rusia, Vladimir Putin.

Wanita itu beberapa kali menunjukkan kausnya ke publik seolah ingin pengunjung membaca cacian di pakaiannya itu. Beberapa petugas keamanan pun terus menjaga wanita tersebut agar tidak menyebar kebencian di festival yang berlangsung selama 16-27 Mei 2023 ini.

Hal serupa juga sempat terjadi di red carpet Cannes Film Festival 2023. Terlihat wanita diduga influencer Ukraina mengenakan busana berwarna kuning dan biru.

Terobos Red Carpet Festival Film Cannes 2023, Seorang Wanita Lakukan Aksi Tak Terduga
(Foto: Variety/Getty)

Dia adalah Ilona Chernobai, seorang pelatih kebugaran Ukraina. Wanita ini tiba-tiba berdiri di anak tangga dan menumpahkan cairan menyerupai darah ke tubuhnya. Aksinya itu seolah menjadi bentuk protes atas apa yang terjadi pada Ukraina.

Aksi wanita itu pun membuat heboh para tamu undangan dan segera diamankan pihak petugas.



Seperti diketahui, Rusia dan Ukraina terlibat peperangan yang mengguncang dunia. Rusia menyerang Ukraina hingga membuat para penduduknya mengalami kesulitan.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Auto Kultur 2025, Festival...
Auto Kultur 2025, Festival Otomotif di Alam Terbuka yang Sukses Rebut Hati Pengunjung
Viral! Festival Mandi...
Viral! Festival Mandi di India sebagai Tempat Rutual Bersihkan Dosa Tercemari Tinja dan Sampah
Barongsai, Lautan Lampion...
Barongsai, Lautan Lampion hingga Festival Cap Go Meh Meriahkan Imlek 2025 di Gading Serpong
Batulicin Festival 2024...
Batulicin Festival 2024 Kembali Hadir, Siap Hibur Warga Kalimantan Selatan untuk Ketiga Kalinya
Gandeng Happy Play Indonesia,...
Gandeng Happy Play Indonesia, Rans Entertainment Sukses Gelar Cipung Land Festival
Intip Keseruan Wayang...
Intip Keseruan Wayang Jogja Night Carnival 2024, Hidupkan Kisah Gatotkaca Wirapraja
Intip Keseruan Oktoberfest...
Intip Keseruan Oktoberfest Kimaya Sudirman Yogyakarta, Mirip di Munich
Monarch Rev Party 2024,...
Monarch Rev Party 2024, Kolaborasi Pertama Pesta Musik dan Otomotif
Surabaya Color Run Festival...
Surabaya Color Run Festival 2024: Ditaburi Warna, Dipenuhi Semangat!
Rekomendasi
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Resmi Masuk Pot 3 Piala Dunia U-17 2025: Siapa Lawan Tangguh Garuda Muda?
Terancam Perang dengan...
Terancam Perang dengan India, Pakistan Siap Investigasi Netral Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
Berita Terkini
Justin Bieber Jadi Target...
Justin Bieber Jadi Target Penculikan, dan Pembunuhan Brutal yang Dirancang Narapidana
35 menit yang lalu
Armand Maulana Kenang...
Armand Maulana Kenang Kebaikan Bunda Iffet: seperti Pengganti Ibu Saya
1 jam yang lalu
Bunda Iffet Meninggal,...
Bunda Iffet Meninggal, Markas Slank Ramai Pelayat sejak Pagi
2 jam yang lalu
Ganjar Pranowo Sampaikan...
Ganjar Pranowo Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Bunda Iffet
2 jam yang lalu
Suasana Rumah Duka Bunda...
Suasana Rumah Duka Bunda Iffet, Kaka dan Bimbim Slank Pandangi Jenazah sang Ibu
2 jam yang lalu
Pangeran William Berencana...
Pangeran William Berencana Usir Andrew dari Kerajaan saat Jadi Raja Inggris
3 jam yang lalu
Infografis
3 Penyebab Para Jenderal...
3 Penyebab Para Jenderal Israel Sudah Tak Ingin Serang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved