Kolaborasi dengan 10 Principal Dancers Dunia, IDS Gelar International Ballet Star Gala di TIM

Jum'at, 09 Juni 2023 - 21:25 WIB
loading...
Kolaborasi dengan 10...
Indonesia Dance Society (IDS) berkolaborasi dengan 10 principal dancers dunia untuk menggelar International Ballet Star Gala di Teater Besar, Taman Ismail Marzuki (TIM). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Indonesia Dance Society (IDS) berkolaborasi dengan 10 principal dancers dunia untuk menggelar International Ballet Star Gala di Teater Besar, Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta pada 1 Juli 2023 mendatang.

Sepuluh principal dancers internasional itu antara lain StaatsBallett Berlin, HK Ballet, Universal Ballet Korea Selatan dan Magyar Nemzeti Balett Hungarian, National Ballet of Portugal.

Tak hanya itu, Internasional Ballet Star Gala juga bakal diramaikan sejumlah penyanyi dan penari Indonesia peraih penghargaan di mancanegara.

CEO Indonesia Dance Society, Juliana Tanjo mengatakan 2nd International Ballet Star Gala ini selain sebagai bentuk dari pertukaran budaya antara Indonesia dan negara-negara lain di dunia, juga untuk mengapresiasi seni tari di Indonesia.

"Selain itu menguatkan komunitas dance sehingga kami selalu terhubung satu sama lain agar dapat saling meningkatkan teknik menari kami serta pertukaran budaya," kata Juliana Tanjo, Jumat (9/6/2023).



"Seperti bentuk seni dan ilmu lain di dunia, teknis dalam menari terus berkembang sejalan dengan berkembangnya kreativitas dan inovasi kita sebagai manusia," sambungnya.

Sebelumnya, IDS juga sempat menggelar kegiatan serupa pada 2017 silam. International Ballet Star Gala yang kedua ini akan menghadirkan karya klasik global dan kontemporer, dengan menghadirkan para penampil internasional terkemuka di dunia balet dan tari.

Mereka antara lain Filippa de Castro dan Carlos Pinillos (Portugal), Hyangki dan Kang Min Woo (Korea Selatan), Adiarys Almeida dan Taras Domitro (Amerika Serikat), Danilil Simkin (Jerman), Tatiana Melnik (Hungaria) serta Alexander Yap dan Yei Feifei dari Hong Kong dan menariknya karya yang akan ditampilkan oleh mereka dalam kesempatan ini di antaranya The Great Gatsby, Black Swan, Les Bourgeois dan Don Quixote.

Selain itu, akan tampil juga Jane Callista, penyanyi muda Indonesia yang telah memenangkan berbagai kompetisi vokal internasional. Peraih gelar juara dunia vokal di Italia itu juga merupakan seorang penari yang telah mendalami dan menekuni pendidikan balet sejak kecil.

"Dia baru saja kembali dari Amerika Serikat setelah terpilih untuk tampil menyanyi pada acara prestige di Carnegie Hall New York Mei 2023 lalu. Di International Ballet Super Star Gala 2023, dia akan menjadi host dan bintang tamu," katanya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kolaborasi Desainer...
Kolaborasi Desainer Ayu Dyah Andari dan Putri Zulhas Hadirkan Koleksi Serenade
Balet Si Kabayan, Persembahan...
Balet Si Kabayan, Persembahan Istimewa Marlupi Dance di Usia 70 Tahun
Kolaborasi Etoile Dance...
Kolaborasi Etoile Dance Center dan Ballet Manila Hadirkan Pertunjukan Apik Balet Klasik
Cari Olahraga yang Menyenangkan?...
Cari Olahraga yang Menyenangkan? Coba Barre Angels!
Perpaduan Kreativitas,...
Perpaduan Kreativitas, Bill Satya dan 360Degree Hadirkan Koleksi 3-Degree yang Unik
Kembangkan Konten-Konten...
Kembangkan Konten-Konten Kreatif, Adhya Group Jalin Kerja Sama dengan Perusahaan Korea Selatan
Koleksi Terbaru Melissa...
Koleksi Terbaru Melissa Court Clog + Y/Project Tonjolkan Desain Artistik
MD Pictures dan Barunson...
MD Pictures dan Barunson E&A Korea Kolaborasi untuk Penjualan Internasional Film Horor Indonesia 'Sorop'
Ivan Gunawan x Passion...
Ivan Gunawan x Passion Jewelry, Kecantikan Tanpa Batas dalam Art of Beauty
Rekomendasi
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
Kisah Pertempuran Raja...
Kisah Pertempuran Raja Mataram dengan Adiknya Sendiri
Berita Terkini
Gober Parijs Van Java:...
Gober Parijs Van Java: Karya Terbaru Penulis Preman Pensiun Segera Tayang Hanya di RCTI!
15 menit yang lalu
Usia Muda, Karya Mendunia:...
Usia Muda, Karya Mendunia: Brand Fesyen Ini Buktikan Perempuan Bisa Berdaya dan Memberdayakan
2 jam yang lalu
Thariq Halilintar Jelang...
Thariq Halilintar Jelang Kelahiran Anak Pertamanya: Lagi Belajar Jadi Ayah yang Baik
2 jam yang lalu
5 Cara Ampuh Mengatasi...
5 Cara Ampuh Mengatasi Radang Amandel Tanpa Operasi, Aman dan Alami
2 jam yang lalu
Pemkab Minahasa Utara...
Pemkab Minahasa Utara Gencarkan Langkah Pencegahan DBD demi Lindungi Warga
3 jam yang lalu
4 Potret Renata Kusmanto,...
4 Potret Renata Kusmanto, Istri Fachri Albar yang Jadi Sorotan Netizen
4 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved