D'Masiv Kolaborasi Bareng Fariz RM di Konser Dua Dekade, Rian Curhat Lewat Lagu Kau yang Tak Pernah Tau

Sabtu, 01 Juli 2023 - 23:00 WIB
loading...
DMasiv Kolaborasi Bareng...
DMasiv kolaborasi bareng Fariz RM di konser Dua Dekade di GBK Basket Hall Senayan, Sabtu (1/7/2023). Kedua musisi ini menyanyikan lagu Kau yang Tak Pernah Tau. Foto/Nurul Amanah
A A A
JAKARTA - D'Masiv kolaborasi bareng Fariz RM di konser Dua Dekade yang digelar di GBK Basket Hall Senayan, Jakarta hari ini, Sabtu (1/7/2023). Kedua musisi ini menyanyikan lagu Kau yang Tak Pernah Tau.

Rian, vokalis D'Masiv memperkenalkan Fariz RM sebagai pahlawan bagi grup bandnya dan musisi legenda. Di mana keduanya kolaborasi lewat lagu Kau yang Tak Pernah Tau dan membuat video klip bersama.

"Kalau ini kita akan bersama living legend. Beliau adalah salah satu pahlawam musiknya D'Masiv. Rekaman bersama beliau adalah mimpi D'Masiv yang menjadi kenyataan," kata Rian.

"Kita panggil the living legend, one and only, Om Fariz RM," sambungnya.



Fariz RM ikut larut dalam euforia konser yang menandai 20 tahun D'Masiv berkiprah di belantika musik Tanah Air. Di atas panggung, Fariz RM turut menyampaikan ucapan selamat sekaligus mengungkapkan perasaan bangganya.

"Ini adik saya yang luar biasa. Selamat ulang tahun yang ke-20 tahun D'Masiv. Saya senang dan bangga sekali ada di sini malam ini bersama D'Masiv," jelas Fariz RM.

Rian RM pun tak henti-hentinya menyampaikan rasa terima kasih kepada Fariz RM karena ikut membersamai kiprah D'Masiv lewat karya kolaborasi yang pernah dirilis.

D'Masiv dan Fariz RM membawakan lagu Kau Yang Tak Pernah Tau yang merupakan hasil kolaborasi apik mereka pada 2022. Rian pun sempat mencurahkan isi hatinya kepada sang musisi yang selalu memendam perasaan kepada wanita saat sekolah yang akhirnya menjadi inspirasi untuk menulis lagu tersebut.



Rian pun sempat berkelakar bahwa apa yang dikeluhkannya kepada Fariz RM itu seperti curahan hati seorang anak kepada ayahnya.

"Jadi waktu SMA nih om, kalau suka sama cewek nggak pernah berani mengungkapkan. Kayak curhat sama orang tua sendiri ya," ujar Rian.

"Jadi kalau cewek itu lewat bisanya ngumpet doang. Cuma bisa dipendam dalam hati dan diungkapkan lewat lagu," lanjutnya.

Sebelum mengawali lagu Kau yang Tak Pernah Tau, Rian menyebut jika lagu ini dipersembahkan untuk penggemarnya, Masivers yang seringkali memendam perasaan tanpa bisa mengungkapkannya.



"Untuk kalian yang sering memendam perasaan kepada seseorang, Kau yang Tak Pernah Tau," papar Rian.

Selain Fariz RM, konser yang merayakan 20 tahun karier D'Masiv ini diselenggarakan oleh Boss Creator dan menampilkan Bilal Indrajaya, Danilla, Feby Putri, Gugun GBS, Perunggu, Qorygorem Rayen Pono, Shakira Jasmine, V1MAST, dan SORE.

Sebelum merayakan 20 tahun hari jadinya berasma penggemar, Masivers di Indonesia, D'Masiv sudah menyambangi Malaysia, dan Singapura.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Taeyeon Bawa 25 Lagu...
Taeyeon Bawa 25 Lagu Hits di Konser The Tense Jakarta, SONE Dibuat Haru dan Bahagia
Ini Daftar Jadwal Konser...
Ini Daftar Jadwal Konser K-Pop dan Fan Meeting di Indonesia Sepanjang 2025
Harga Tiket Konser BABYMONSTER...
Harga Tiket Konser BABYMONSTER Resmi Dirilis! Cek Detail dan Kategori di Sini
Its Family Time! Rayakan...
Its Family Time! Rayakan Bulan Penuh Berkah, Konser Wali di GTV Bikin Hati Adem!
Lady Gaga Gelar Konser...
Lady Gaga Gelar Konser di Singapura Mei 2025, Indonesia Terlewat Lagi?
Rian soal Harga Pembelian...
Rian soal Harga Pembelian Nama Halte Petukangan D'Masiv: Kita Itu Ciledug Pride
Keren, Band DMasiv Diabadikan...
Keren, Band D'Masiv Diabadikan Jadi Nama Halte TransJakarta Petukangan
Rayakan Ulang Tahun...
Rayakan Ulang Tahun ke-22, D'Masiv Beli Hak Penamaan Halte TransJakarta
Bertabur Bintang! Konser...
Bertabur Bintang! Konser Musik Penuh Cinta Paling Ditunggu Bersama I LOVE RCTI di Bekasi
Rekomendasi
Pria Ini Didenda Rp84...
Pria Ini Didenda Rp84 Juta karena Memeluk Kanselir Jerman
Atalia Praratya Hadir...
Atalia Praratya Hadir Sendirian di Halalbihalal Partai Golkar, ke Mana Ridwan Kamil?
Oknum Dokter RS Swasta...
Oknum Dokter RS Swasta Malang Diduga Lecehkan Pasien Wanita Muda saat Rawat Inap
Berita Terkini
Arti dan Penjelasan...
Arti dan Penjelasan Istilah Ani-ani yang Viral di TikTok
2 jam yang lalu
Riwayat Karier Militer...
Riwayat Karier Militer Raja Charles III, Mengabdi sejak 1971
3 jam yang lalu
6 Drama Korea Komedi...
6 Drama Korea Komedi Romantis dengan Rating Tinggi, Bikin Baper dan Ngakak
4 jam yang lalu
Berapa Kilometer Jalan...
Berapa Kilometer Jalan Kaki Setiap Hari untuk Menurunkan Berat Badan?
5 jam yang lalu
Shopee Hadirkan Kompetisi...
Shopee Hadirkan Kompetisi Liga Shorts YouTube Shopping untuk Pacu Kreativitas Para Kreator
5 jam yang lalu
Keluarga Rayen Pono...
Keluarga Rayen Pono Desak Ahmad Dhani Minta Maaf Secara Adat usai Pelesetkan Marga
5 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved