Angela Tanoesoedibjo Lepas Tukik Sisik di Pantai Sunrise: Jadi Daya Tarik Wisatawan

Sabtu, 15 Juli 2023 - 13:00 WIB
loading...
Angela Tanoesoedibjo Lepas Tukik Sisik di Pantai Sunrise: Jadi Daya Tarik Wisatawan
Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo berkesempatan melepas tukik sisik di Pulau Pramuka. Kegiatan ini menjadi daya tarik wisatawan di destinasi tersebut. Foto/dok Kemenparekraf
A A A
JAKARTA - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo berkesempatan melepas tukik sisik di Pantai Sunrise, Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Kegiatan ini menjadi salah satu daya tarik wisatawan di destinasi tersebut.

Di Pulau Pramuka, dikatakan Angela terdapat penangkaran penyu sisik yang selalu ramai dikunjungi wisatawan. Di sini, wisawatan yang datang akan mendapatkan pengetahuan tentang hewan tersebut.

"Penangkaran hewan laut ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Mereka berkesempatan mendapat pengetahuan tentang pentingnya memperlakukan binatang langka yang dilindungi agar tidak punah," kata Angela melalui siaran resminya, Sabtu (15/7/2023).



Di penangkaran tersebut, wisatawan bisa melihat bagaimana tukik sisik dirawat sampai mereka siap untuk dilepaskan kembali ke laut. Pulau Pramuka juga menyediakan paket wisata konservasi lainnya.

Seperti halnya edukasi pelestarian mangrove dan atraksi wisata penanaman pohon mangrove. Serta area konservasi ini juga menyuplai bibit mangrove untuk pulau-pulau lainnya di Kepulauan Seribu.

Dalam kunjungan tersebut, Angela didampingi oleh Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kemenparekraf/Baparekraf Ni Komang Ayu Astiti; serta Staf Khusus Presiden RI Angkie Yudistia.



Sementara itu penyu sisik sendiri merupakan jenis hewan yang saat ini keberadaannya terancam punah. Penyu ini umumnya memiliki bentuk tubuh yang datar, dengan sebuah karapaks sebagai pelindung, dan sirip menyerupai lengan yang beradaptasi untuk berenang di laut.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1444 seconds (0.1#10.140)