4 Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku, Nomor 2 Dibintangi Ayu Ting Ting

Kamis, 20 Juli 2023 - 12:43 WIB
loading...
4 Film Raffi Ahmad yang...
Sukses sebagai pembawa acara, Raffi Ahmad juga merambah industri film. Dia tercatat memproduseri dan membintangi sejumlah film Indonesia dengan genre beragam. Foto/Imdb
A A A
JAKARTA - Sukses sebagai pembawa acara, Raffi Ahmad juga merambah industri film . Dia tercatat pernah memproduseri dan membintangi sejumlah film Indonesia dengan genre beragam.

Mulai dari drama komedi hingga horor. Namun sayang, tidak semua film Raffi Ahmad sukses di pasaran. Beberapa di antaranya ada yang dinilai gagal karena alasan yang beragam.

Namun, film ini dibintangi artis ternama Tanah Air seperti Ayu Ting Ting, hingga Boy William. Berikut deretan film Raffi Ahmad yang paling nggak laku seperti dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (20/7/2023).

Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku





1. Rafathar

4 Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku, Nomor 2 Dibintangi Ayu Ting Ting

Foto/Imdb

Ketika bioskop dipenuhi film bergenre romantis atau superhero, Raffi Ahmad mencoba membuat gebrakan dengan memproduksi film bergenre keluarga lewat Rafathar. Minimnya film keluarga di Indonesia menjadi pendorong Raffi untuk menggarap film ini.

Namun, banyak yang menyebut film ini gagal. Padahal, film yang dibintangi oleh putra pertamanya, Rafathar Malik Ahmad ini telah menghabiskan biaya sebesar Rp15 Miliar.

2. Dimsum Martabak

4 Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku, Nomor 2 Dibintangi Ayu Ting Ting

Foto/Imdb

Dimsum Martabak tayang perdana pada 2018. Digarap oleh Andreas Sullivan dan diproduseri oleh Raffi Ahmad, film ini dibintangi oleh Ayu Ting Ting dan Boy William.

Namun, Dimsum Martabak yang menjadi debut Ayu Ting Ting di dunia akting tersebut hanya meraup 328.271 penonton. Film ini menempati urutan paling bawah di antara lima film Indonesia seperti Jailangkung 2, Target, Insya Allah Sah 2, dan Kuntilanak.



3. The Secret: Suster Ngesot Urban Legend

4 Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku, Nomor 2 Dibintangi Ayu Ting Ting

Foto/Imdb

The Secret: Suster Ngesot Urban Legend merupakan film horor Indonesia yang dirilis pada 2018. Film yang disutradari Arie Azis ini dibintangi oleh Nagita Slavina, Raffi Ahmad, dan Marshanda.

Film The Secret: Suster Ngesot Urban Legend merupakan kisah lengkap dan lanjutan dari novel dengan judul sama yang dirilis 9 Februari 2018. Lagu milik Utopia yang berjudul Antara Ada dan Tiada dipilih sebagai soundtrack untuk film ini, dan dinyanyikan oleh Nagita Slavina bersama Marshanda.

Sayangnya, film ini disebut-sebut hanya mampu meraih 600 ribuan penonton saja.

4. Arwah Tumbal Nyai

4 Film Raffi Ahmad yang Paling Nggak Laku, Nomor 2 Dibintangi Ayu Ting Ting

Foto/Imdb

Raffi Ahmad melalui RA Pictures sempat kembali merilis satu film horornya. Film berjudul Arwah Tumbal Nyai: Part Nyai merupakan sekuel dari trilogi Arwah Tumbal Nyai. Raffi mengungkapkan bahwa ide di balik trilogi horor ini datang dari mendiang Julia Perez.

Saat itu Julia Perez meminta Raffi untuk membuatkan film bagi Zaskia Gotik dan Ayu Ting Ting. Sayangnya, film ini juga tidak meraih terlalu banyak penonton. Meski begitu, banyak komentar positif dari penonton terkait film satu ini.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2288 seconds (0.1#10.140)