Menu Praktis Mi Ramen Ayam Teriyaki

Selasa, 21 Februari 2017 - 05:11 WIB
Menu Praktis Mi Ramen Ayam Teriyaki
Menu Praktis Mi Ramen Ayam Teriyaki
A A A
JAKARTA - Membuat hidangan makan siang yang lezat tanpa membuang banyak waktu menjadi hal yang diinginkan kaum ibu. Resep dari Taste.com.au ini memberi kemudahan itu lewat Mi Ramen Ayam Teriyaki.

Para ibu kini tak perlu khawatir dalam menyajikan makan siang untuk anak dan keluarga karena sebagian besar kebutuhan gizi sudah dapat terpenuhi melalui hidangan Mi Ramen Ayam Teriyaki ini. Perpaduan mi, ayam, snow peas, wortel dan bahan lainnya tentu sarat akan gizi dan kelezatannya pun sudah tak perlu diragukan lagi. Berikut ini cara membuatnya. Selamat mencoba.

Bahan-bahan:
2 sdt minyak wijen
6 potong paha ayam fillet, iris tipis
1 bh cabai merah (opsional), buang bijinya, cincang halus
185 ml saus teriyaki
180 gram mi ramen (dapat diganti dengan mi telur)
200 gram snow peas, iris tipis
1 bh wortel, kupas, potong-potong seperti bentuk korek api (rebus sebentar)
Daun ketumbar secukupnya

Cara membuat:
Panaskan satu sendok teh minyak ke dalam wajan dengan api besar. Tambahkan setengah bagian ayam dan tumis selama 3 menit atau sampai berwarna cokelat keemasan dan matang. Tuangkan ke dalam mangkuk. Ulangi dengan sisa ayam.

Tambahkan cabai ke dalam wajan, tumis selama 30 detik. Masukkan kembali ayam ke dalam wajan, tambahkan saus teriyaki dan didihkan. Masak selama 1-2 menit, lalu matikan api, sisihkan.

Sementara, rebus mi ramen atau mi telur sesuai petunjuk kemasan, tambahkan snow peas di 30 detik terakhir saat merebus mi. Matikan api, tiriskan mi, siram dengan air dingin. Tiriskan kembali dan tuangkan ke dalam mangkuk besar. Tambahkan wortel dan minyak yang tersisa, aduk rata.

Tuangkan mi ke dalam piring saji, tambahkan ayam di atasnya, taburi dengan daun ketumbar sesuai selera. Sajikan selagi hangat.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5173 seconds (0.1#10.140)