Pentingnya Mencukupi Zat Gizi Mikro Sebelum dan Selama Kehamilan

Sabtu, 07 Oktober 2023 - 21:21 WIB
loading...
A A A
Dokter Beeleonie menerangkan, setidaknya perempuan membutuhkan asam folat sebanyak 400-800 mikogram setiap hari. Namun tidak semua individu dapat mengaktifkan asam folat yang dikonsumsinya.

"Oleh karena itu bentuk asam folat aktif seperti Metafolin yang dapat langsung diserap tubuh penting untuk ada dalam formula suplemen multivitamin dan mineral," ungkap dokter yang akrab dipanggil Docbee itu.

Memahami hal tersebut, Bayer pun meluncurkan Elevit, multivitamin dan mineral kehamilan untuk mencegah sekaligus memperbaiki defisiensi vitamin dan mineral sejak persiapan kehamilan, masa hamil, serta menyusui.

Country Division Head Consumer Health Bayer Lydia Tjahaja menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan pengetahuan perempuan Indonesia mempersiapkan kehamilan yang sehat melalui edukasi berkelanjutan seperti dengan tenaga medis baik offline maupun online.

"Bayer mengajak perempuan Indonesia untuk makan makanan dengan gizi seimbang dan bila perlu mengonsumsi suplemen vitamin-mineral kehamilan yang mengandung asam folat dan Metafolin serta vitamin dan mineral lainnya sejak persiapan kehamilan, saat hamil, hingga masa menyusui," pungkas Lydia.
(tsa)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1899 seconds (0.1#10.140)
pixels