Gigi Hadid Dikecam Pemerintah Israel setelah Posting Dukungan untuk Palestina

Selasa, 17 Oktober 2023 - 10:28 WIB
loading...
Gigi Hadid Dikecam Pemerintah Israel setelah Posting Dukungan untuk Palestina
Gigi Hadid mendapat kecaman dari pemerintah Israel setelah terang-terangan memberi dukungan kepada Palestina. Foto/Instagram Gigi Hadid
A A A
LOS ANGELES - Gigi Hadid mendapat kecaman dari pemerintah Israel setelah terang-terangan memberi dukungan kepada Palestina.

Kecaman itu didapatkan Gigi lewat unggahan Insta Story akun resmi pemerintah Israel. Akun tersebut memberi hujatan pada sang supermodel dan mengatakan kalau negara Israel jauh lebih menderita.

“Apakah kamu sudah tidur selama seminggu terakhir ini? Atau apakah Anda baik-baik saja menutup mata terhadap bayi-bayi Yahudi yang disembelih di rumah mereka? Keheningan Anda sangat jelas menunjukkan posisi Anda,” tulis akun Instagram Israel pada Gigi Hadid, dilansir dari laman Huff Post, Selasa (17/10/2023).



Akun resmi Israel itu juga mengunggah ulang pernyataan Gigi yang mendukung Palestina. Bahkan, Israel membagikan foto sebuah lantai bersimbah darah dengan buku gambar dan alat tulis anak-anak.

“Jika Anda tidak mengutuk ini, kata-kata Anda tidak berarti apa-apa,” tambah akun tersebut.

Bertentangan dengan klaim Instagram pemerintah Israel, Gigi Hadid membahas penderitaan warga sipil negara itu dalam sebuah pernyataan tentang konflik tersebut.

“Saya memiliki empati yang mendalam dan patah hati terhadap perjuangan Palestina dan kehidupan di bawah pendudukan, ini adalah tanggung jawab yang saya emban setiap hari,” tulis Gigi Hadid.



“Saya juga merasa bertanggung jawab kepada teman-teman Yahudi saya untuk menjelaskan, seperti yang telah saya lakukan sebelumnya: Meskipun saya memiliki harapan dan impian untuk orang-orang Palestina, tidak satu pun dari mereka yang membahayakan orang Yahudi,” lanjutnya.

Gigi Hadid diketahui merupakan model sekaligus selebritas Hollywood berdarah Palestina. Gigi dan sang adik, Bella Hadid, juga cukup vokal dalam mendukung keadilan untuk Palestina.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2045 seconds (0.1#10.140)