Menparekraf Perkenalkan iTourism untuk Dukung Transparansi sebagai Pilar Penting dalam Pemerintahan

Selasa, 24 Oktober 2023 - 20:39 WIB
loading...
Menparekraf Perkenalkan...
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, salah satu pilar terpenting dalam transparansi adalah dengan tata kelola pemerintahan yang baik. Foto/MPI/Annastasya Rizqa
A A A
JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) baru saja menggelar acara Forum Keterbukaan Informasi Publik 2023. Acara ini bertujuan untuk menghadirkan pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi.

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, salah satu pilar terpenting dalam transparansi adalah dengan tata kelola pemerintahan yang baik. Untuk itu, pihaknya ingin menjalankan proyek pembangunan yang mutakhir.

“Sebuah sistem untuk mengelola informasi saat menghadapi krisis sehingga tidak ada yang ditutup-tutupi. Semua melalui surveilans, broadcast, dan alhamdulillah ini membuat posisi Kemenparekraf sebagai institusi yang selalu informatif,” ujarnya kepada media di Jakarta, Selasa (24/10/2023).



Sandiaga mengatakan, pihaknya juga selalu memberikan informasi berbasis data. Oleh karena itu, dalam forum tersebut ia mengenalkan iTourism, yang merupakan informasi satu data yang terintegrasi dalam memberikan informasi mengenai wisata.

“Kebijakan ini bertujuan untuk melayani masyarakat, memberikan suatu peningkatan pelayanan yang baik sehingga akhirnya peluang usaha dan lapangan kerja serta target pembangunan dapat tercapai,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf I Gusti Ayu Dewi Hendriyani mengatakan, pihaknya membuat buku panduan untuk komunikasi krisis di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Sehingga ketika mengalami krisis seperti beberapa tahun ke belakang bisa teratasi dengan transparan.

“Harapannya jadi sistem terpadu untuk lintas kementerian, lembaga dan pusat daerah ketika kita mengalami krisis,” kata Dewi.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kolaborasi Kemenekraf...
Kolaborasi Kemenekraf dan MNC Group Perkuat Ekosistem Industri Kreatif Indonesia
Kemenekraf Mendukung...
Kemenekraf Mendukung BPI dan AVISI untuk Menyatukan Langkah Melawan Pembajakan Atas Film Nasional
ZANNA: Whisper of Volcano...
ZANNA: Whisper of Volcano Isle Disambut Hangat Kementerian Ekonomi Kreatif
Biodata Athina Papadimitriou,...
Biodata Athina Papadimitriou, Keponakan Sandiaga Uno yang Resmi Jadi Istri Rio Haryanto
Vision+ Dukung Kelas...
Vision+ Dukung Kelas Humas Muda Vol. 2: Good Story, Good Brand, Raih Apresiasi Kemenparekraf
Yovie Widianto Yakin...
Yovie Widianto Yakin Pemisahan Kemenparekraf Dorong Progresivitas bagi Musisi dan Seniman
Liburan Impian di Indonesia:...
Liburan Impian di Indonesia: Diskon Rp100.000 Semua Kebutuhan Terpenuhi
Kemenparekraf Dorong...
Kemenparekraf Dorong Kabupaten Bekasi Jadi Ekosistem Kota Kreatif
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Workshop Kota Kreatif: Mampu Meningkatkan Kreativitas
Rekomendasi
Oscar De La Hoya Jual...
Oscar De La Hoya Jual Vergil Ortiz Jr vs Errol Spence di Stadion Cowboys
3 Negara Musuh Terbesar...
3 Negara Musuh Terbesar Israel, Salah Satunya Memiliki Senjata Nuklir
Anggota Holding MIND...
Anggota Holding MIND ID Mulai Masuk Ekosistem Pasar Fisik Emas Digital di ICDX
Berita Terkini
Kim Sae Ron Diduga Alami...
Kim Sae Ron Diduga Alami KDRT selama Menikah hingga Ingin Bunuh Diri Berkali-kali
29 menit yang lalu
Profil Hamdan Ballal,...
Profil Hamdan Ballal, Sutradara No Other Land yang Ditangkap Tentara Israel usai Dianiaya
1 jam yang lalu
Danar Widianto Hangatkan...
Danar Widianto Hangatkan Nobar Indonesia vs Bahrain, Jadi Teman Ngabuburit di La Piazza
1 jam yang lalu
Kronologi Hamdan Ballal...
Kronologi Hamdan Ballal Sutradara No Other Land Diserang dan Ditangkap Militer Israel
2 jam yang lalu
PERINMA Gelar Webinar...
PERINMA Gelar Webinar Empower, Inspire, Act untuk Dorong Kesetaraan Gender
2 jam yang lalu
RCTI+ Gelar Nobar Timnas...
RCTI+ Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Bahrain di La Piazza, Suporter Mulai Padati Lokasi
3 jam yang lalu
Infografis
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved