Kasus Cacar Monyet di Indonesia Tembus 57 Kasus, 39 Positif HIV

Sabtu, 25 November 2023 - 13:30 WIB
loading...
Kasus Cacar Monyet di...
Kasus cacar monyet atau monkeypox di Indonesia tembus 57 kasus. Di mana Kemenkes menyebutkan bahwa 39 pasien dinyatakan positif HIV sebagai penyakit peserta. Foto/Seeking Alpha
A A A
JAKARTA - Kasus cacar monyet atau monkeypox di Indonesia tembus 57 kasus. Di mana Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebutkan bahwa 39 pasien dinyatakan positif HIV sebagai penyakit penyerta.

Direktur Surveilans dan Karantina Kesehatan Kemenkes dr Farchanny mengatakan bahwa dari 57 kasus cacar monyet , sebanyak 42 pasien berasal dari DKI Jakarta. Kemudian diikuti Banten sebanyak enam kasus, Jawa Barat enam kasus, Jawa Timur dua kasus, dan Kepulauan Riau satu kasus.

Selain itu, 100 persen cacar monyet di Indonesia diidap oleh pria. Kemenkes mencatat pasien umumnya berusia 30-39 tahun dan 25-29 tahun. Kelompok usia tersebut memiliki perilaku seks dengan banyak pasangan dan berganti-ganti secara orientasi seksual. Namun, terbanyak pada laki-laki seks dengan laki-laki (LSL).

“57 pasien cacar monyet itu mayoritas disertai penyakit penyerta di mana 39 di antaranya orang dengan HIV (ODHIV)," kata Hanny saat konferensi pers belum lama ini.





Selain HIV, dr Hanny menjelaskan bahwa pasien cacar monyet juga mengidap penyakit penyerta lainnya. Di antaranya adalah sifilis, hipertensi atau tekanan darah tinggi, herpes dan TBC.

"Kemudian disertai penyakit sifilis ada 16 kasus, hipertensi dua kasus, herpes dua kasus, dan TBC dua kasus,” jelasnya.

Sebagai penanggulangan cacar monyet, Kemenkes melakukan surveilans untuk penemuan kasus aktif dan penyelidikan epidemiologi, terapeutik dengan pemberian terapi sesuai simptom, serta mempersiapkan logistik antivirus.

Tidak lupa Kemenkes juga memberikan vaksinasi kepada kelompok rentan tertular penyakit in. Seperti kontak erat dengan pasien cacar monyet dan pasien HIV, yang mana sudah dimulai pada 23 Oktober 2023.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemenkes Pastikan Informasi...
Kemenkes Pastikan Informasi Vaksin Mpox adalah Eksperimental Hoaks
Mpox Berpotensi Menjadi...
Mpox Berpotensi Menjadi Pandemi, Pakar Kesehatan Minta Masyarakat Waspada
Cara Penularan Mpox...
Cara Penularan Mpox ke Manusia, Hubungan Seksual Jadi Salah Satu Jalurnya
Mpox Mulai Menyerang...
Mpox Mulai Menyerang Anak-anak, Kenali Gejala dan Penularannya
Kemenkes Berlakukan...
Kemenkes Berlakukan Skrining Mpox di Bandara I Gusti Ngurah Rai Jelang Indonesia-Africa Forum di Bali
Cegah Mpox, Tingkatkan...
Cegah Mpox, Tingkatkan Imunitas Tubuh dengan 10 Makanan Ini!
Pemerintah Berencana...
Pemerintah Berencana Aktifkan PeduliLindungi untuk Cegah Cacar Monyet
Indonesia Siap Datangkan...
Indonesia Siap Datangkan 1.600 Dosis Vaksin Cacar Monyet dari Denmark
Menkes Ungkap Indonesia...
Menkes Ungkap Indonesia Sudah Punya Obat untuk Tangani Cacar Monyet
Rekomendasi
Juara Dunia Biliar Fedor...
Juara Dunia Biliar Fedor Gorst Pamer Keahlian di 4 Lokasi Ini!
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
Berita Terkini
3 Tempat Beli Kebaya...
3 Tempat Beli Kebaya Anggun dan Memukau di Jakarta, Nomor 1 Mall Paling Ikonik
2 jam yang lalu
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
10 jam yang lalu
Rofiah Wujudkan Semangat...
Rofiah Wujudkan Semangat Kartini dengan Gerakkan Ekonomi Desa
10 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
10 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
11 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
11 jam yang lalu
Infografis
Indonesia di Puncak...
Indonesia di Puncak Klasemen, Lolos ke Piala Dunia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved