Geni Faruk Pamer Beli Buah Rp13,5 Juta, Netizen Salfok pada Model Hijabnya

Minggu, 17 Desember 2023 - 10:08 WIB
loading...
Geni Faruk Pamer Beli...
Lenggogeni atau Geni Faruk, ibunda Atta Halilintar, mencuri perhatian netizen lewat unggahan terbarunya. Foto/TikTok @genihalilintar
A A A
JAKARTA - Lenggogeni atau Geni Faruk, ibunda Atta Halilintar, mencuri perhatian netizen lewat unggahan terbarunya di akun TikTok @genihalilintar. Dia memamerkan aneka buah yang baru saja dibeli dengan harga total Rp13,5 juta.

Geni Faruk mengaku hobi mengonsumsi aneka buah. Dia kerap kali mengonsumsi aneka buah bersama yoghurt.

Ibu 11 anak itu membeli beberapa jenis buah seperti kiwi, anggur, dan stroberi. Berbeda dari biasanya, kali ini Geni Faruk membeli buah naga kuning dengan harga fantastis.



Harga buah naga kuning itu mencapai Rp545 ribu per kilogram atau setara dengan Rp200 ribu per buah. Geni Faruk pun mencoba buah dengan isian warna putih itu bersama sang suami, Halilintar Anofial Asmid.

"Guys belanja buah doang 13,5 juta rupiah. Pertama kali mami liat seumur hidup ya, namanya ini buah naga kuning, harganya 545 ribu per kilo. Kalau dibagi tiga, ini satunya 200 ribu rupiah," ujar Geni Faruk, dikutip dari akun TikTok @genihalilintar, Minggu (17/12/2023).

Video yang diunggah Geni Faruk itu terpantau telah ditonton 2,5 juta kali dan menuai beragam respons dari netizen. Tak hanya melongo dengan harga buah naga kuning yang fantastis, netizen juga dibuat salah fokus dengan hijab yang dikenakan Geni Faruk.

Pasalnya, selama ini Geni Faruk dan beberapa anak perempuannya dikenal dengan gaya hijab yang nyentrik. Kali ini, dia tampil beda dengan hijab bergo sederhana tanpa model dan warna mencolok yang biasa dikenakannya. Netizen lantas memuji penampilan Geni Faruk yang tampak lebih cantik dengan hijab bergonya itu.



Hijab bergo merupakan tipe hijab langsung pakai yang hadir dengan desain simpel dan praktis untuk digunakan. Bergo yang digunakan Geni Faruk dilengkapi dengan tali yang diikatkan di bagian belakangnya.

"Kayak gini penampilannya nampak lebih cantik," puji @nur***.

"Lebih cantik jilbab seperti ini," kata @yun***.

"Lebih suka penampilan nya kayak gini.. cantik," ujar @kos**.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Healthy Berry Bliss...
Healthy Berry Bliss Datang ke Indonesia, Kampanye Berries On The Go dari Driscoll’s
7 Buah yang Bikin Panjang...
7 Buah yang Bikin Panjang Umur, Kurangi Risiko Kematian Dini
10 Buah yang Cepat Menurunkan...
10 Buah yang Cepat Menurunkan Berat Badan, Pepaya Rendah Kalori
We Listen and We Dont...
We Listen and We Don't Judge, Challenge Pengakuan Dosa yang Viral di TikTok
Viral! Wanita Ini Salat...
Viral! Wanita Ini Salat di Tengah Konser Bernadya, Netizen: Balance Dunia Akhirat Kak
Viral! Bayi Dirias Full...
Viral! Bayi Dirias Full Makeup untuk Pemotretan, Netizen Auto Marah
Profil Kelab Malam Valhalla...
Profil Kelab Malam Valhalla Milik Ivan Sugianto yang Viral karena Persekusi Anak SMA
Jennifer Lopez Diacuhkan...
Jennifer Lopez Diacuhkan para Syekh saat Tampil Seksi di Arab Saudi
Sunat di Umur 25 Tahun,...
Sunat di Umur 25 Tahun, Pria Ini Bingung Dijenguk Mendadak Teman-teman Wanitanya
Rekomendasi
Salat Idulfitri di Lapangan...
Salat Idulfitri di Lapangan Pancasila Simpang Lima Diperkirakan Diikuti 30.000 Jemaah
Grok Kecerdasan Buatan...
Grok Kecerdasan Buatan Elon Musk Bermasalah dengan Pemerintah AS
Rakyat Palestina Rayakan...
Rakyat Palestina Rayakan Idulfitri, Israel Intensifkan Serangan Darat dengan Kirim Ribuan Tentara ke Rafah
Berita Terkini
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
3 jam yang lalu
6 Makanan yang Sebaiknya...
6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Mudik Lebaran, Bikin Ngantuk
4 jam yang lalu
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
5 jam yang lalu
Cara Membuat Ketupat...
Cara Membuat Ketupat Empuk dan Tahan Lama, Sajian Wajib saat Lebaran
6 jam yang lalu
Jelang Lebaran, Prilly...
Jelang Lebaran, Prilly Latuconsina Masak Rendang 8 Kg
7 jam yang lalu
3 Kue Lebaran Ini Setara...
3 Kue Lebaran Ini Setara dengan 1 Piring Nasi, Kalorinya Tinggi
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved