Libur Nataru, Ini 5 Kegiatan Seru yang Bisa Dilakukan di Ragunan
loading...
A
A
A
2. Piknik
Foto/Syifa Fauziah
Selain melihat satwa, wisatawan juga bisa piknik bersama keluarga di area Ragunan. Di Ragunan sendiri masih banyak ditumbuhi pepohonan rindang, sehingga bisa dijadikan tempat untuk berteduh sambil menyantap bekal dan bersantai.
"Pada siang hari pengunjung bisa piknik. Biasanya ajak keluarga gelar tikar, sangat menarik buat pengunjung," jelasnya.
3. Jogging
Foto/Syifa Fauziah
Yang menarik, ternyata Ragunan juga punya track jogging. Menurut Bambang, biasanya banyak wisatawan yang sengaja datang ke Ragunan untuk olahraga.
Di sekitar area Ragunan terdapat danau yang dikelilingi oleh track jogging sejauh 1 kilometer. Biasanya pengunjung yang datang untuk olahraga pada jam awal Ragunan beroperasi, yakni pukul 07.00 WIB.
"Sudah banyak yang tahu kalau Ragunan jadi tempat favorit untuk jogging," ujarnya.
4. Berkeliling Ragunan
Foto/Syifa Fauziah
Wisatawan yang ingin melihat Ragunan secara keseluruhan, tersedia kendaraan khusus berupa kereta keliling dan electric car. Untuk kereta keliling, wisatawan dipatok biaya Rp10 ribu per orang.