Daftar Acara Tahun Baruan di Jakarta, Banyak yang Gratis Lho!

Rabu, 27 Desember 2023 - 04:47 WIB
loading...
Daftar Acara Tahun Baruan...
Acara Tahun Baru banyak dicari masyarakat, khususnya mereka yang ingin menikmati hiburan di malam pergantian tahun. Foto/ Instagram.
A A A
JAKARTA – Acara Tahun Baru banyak dicari masyarakat, khususnya mereka yang ingin menikmati hiburan di malam pergantian tahun.

Di kota-kota besar, seperti Jakarta, sering kali ada pesta musik hingga perayaan kembang api yang meriah. Tentu momen ini bisa membuat hati semakin bahagia menyambut Tahun Baru.



Semakin menyenangkan ketika Anda mengetahui jika tidak semua acara pergantian tahun baru itu bayar. Ada beberapa yang disajikan secara gratis untuk masyarakat.

Jika Anda masih bingung memilih tempat untuk menghabiskan malam Tahun Baru, berikut daftar acara yang bisa Anda datangi di Jakarta.

Acara Tahun Baru

1. Taman Mini Indonesia Indah (TMII)

Taman Mini Indonesia Indah lewat Instagram @tmiiofficial mengumumkan acara untuk perayaan Tahun Baru. Dengan tajuk 'One There Land,' TMII akan menghadirkan berbagai macam aktivitas seru yang bisa dilakukan oleh masyarakat di daerah Jakarta.

Mulai 21 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024 akan ada banyak musisi keren yang akan menghibur para pengunjung. Mulai dari Hindia, Dikta, Aldi Taher, dan masih banyak lagi penyanyi yang belum diumumkan namanya. Untuk mengetahui info terbarunya bisa langsung memantau akun Instagram official Taman Mini Indonesia Indah.

2. Monas

Monumen Nasional (Monas) juga menyajikan acara seru untuk perayaan libur Natal dan Tahun Baru. Tentunya acara yang diselenggarakan di Monas terbuka untuk umum secara gratis. Mulai 24-31 Desember 2023, masyarakat bisa melihat air mancur menari pada pukul 19.00-20.00 WIB dan pukul 20.30-21.00 WIB.

Tidak hanya itu, masyarakat juga bisa melihat video mapping di tugu Monas mulai dari 20.00-20.30 WIB dan 21.00-21.30 WIB.

3. Ancol

Sama seperti tahun 2023, kali ini pun Ancol kembali mengadakan perayaan Tahun Baru 2024. Kabar ini telah dibagikan langsung melalui akun Instagram official Ancol @ancoltamanimpian. Dalam salah satu unggahan Instagram, Ancol akan mengadakan konser Gempita 2024 di Pantai Carnaval Ancol mulai pukul 21.00 WIB. Adapun musisi yang turut menghibur yakni The Changcuters, Rhoma Irama & Soneta, Jamila, Anna Zanet.


4. Sudirman-Thamrin

Pemprov DKI Jakarta menyiapkan banyak sekali acara seru untuk malam pergantian tahun 2024. Dengan tema ‘Malam Muda-Mudi Jakarta Kota Global’ Pemprov DKI telah menyiapkan 11 panggung hiburan di sepanjang Sudirman-Thamrin pada 31 Desember 2023.

5. JIExpo

Selanjutnya Anda juga bisa merayakan tahun baru di JIExpo Kemayoran dengan menonton konser penyanyi ternama Tanah Air. Ada Nadin Amizah, Hindia, dan The Sigit.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1840 seconds (0.1#10.140)