Ahli Beberkan Bahaya Tren Challenge Minum Sirup 2 Botol yang Tengah Viral

Rabu, 27 Desember 2023 - 18:48 WIB
loading...
Ahli Beberkan Bahaya...
Seorang TikToker membuat konten challenge dengan meminum dua botol sirup dalam waktu 3 menit. Foto/TikTok @kobelkoproject
A A A
JAKARTA - Tren challenge minum dua botol sirup dalam 3 menit dengan imbalan uang tunai tengah disoroti banyak orang. Pasalnya, challenge tersebut tidak mempertimbangkan dampak kesehatan dan hanya mengejar kepopuleran semata.

Menanggapi viralnya konten tersebut, Ahli Epidemiologi dari Griffith University dr. Dicky Budiman mengungkapkan bahayanya tren ini bagi kesehatan, terutama pada ginjal.

“Setiap minuman itu setelah diminum tidak langsung keluar dalam bentuk buang air besar atau buang air kecil saja. Tetapi ada proses yang akan membebani organ tubuh, terutama ginjal dalam waktu yang sangat singkat dan ini berbahaya,” kata dr. Dicky kepada MNC Portal Indonesia, Rabu (27/12/2023).



Mengonsumsi sirup dengan kandungan gula yang sangat banyak secara berlebihan dapat meningkatkan kadar gula darah dengan cepat. Hal ini sangat berbahaya bagi mereka yang memiliki penyakit seperti diabetes.

“Apalagi bagi mereka yang memiliki gangguan dalam metabolisme seperti diabetes. Mereka akan kolaps, bahkan koma, karena langsung meningkat kadar gula darahnya,” tutur dr. Dicky.

Dokter Dicky menjelaskan bahwa minuman kaleng atau kemasan memang memiliki kadar gula yang tinggi. Ada juga minuman yang mengandung zat-zat yang beracun bagi ginjal. Mengonsumsi minuman yang memiliki zat toxic bagi tubuh secara berlebihan dapat menyebabkan kematian.

Konsumsi gula sebaiknya terus diperhatikan, terutama bagi mereka yang obesitas dan orang yang berusia 35 tahun ke atas. Sebenarnya tidak masalah mengonsumsi minuman seperti sirup, akan tetapi harus tetap pada batas yang wajar. Batas konsumsi gula harian normal yang direkomendasikan oleh Kementerian Kesehatan yaitu 50 gram atau setara dengan 4 sendok makan.



“Tapi konsumsi berlebih dan rutin dari minuman terlalu manis berpotensi menimbulkan masalah kesehatan. Apalagi kalau punya obesitas dan usia sudah di atas 35-an, maka seharusnya dibatasi minuman manis seperti sirup ini,” jelasnya.

Oleh karena itu, baik para content creator maupun konsumen media, sebaiknya lebih kritis dalam memilih dan menciptakan tren-tren yang ada. Apalagi kalau sudah viral dan banyak dilihat oleh remaja ataupun anak-anak yang asal mengikuti tren.

“Biasakan untuk berpikir kritis dan berperilaku yang tidak membahayakan kesehatan tubuh. Ini bisa menjadi suatu tren yang membahayakan, apalagi nanti banyak diikuti oleh remaja atau anak-anak yang tidak paham dan berpikiran pendek saja,” tandas dr. Dicky.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Arti dan Penjelasan...
Arti dan Penjelasan Istilah Ani-ani yang Viral di TikTok
Arti Kata Stecu yang...
Arti Kata Stecu yang Viral di TikTok, dari Lagu Faris Adam hingga Simbol Gaya Hidup Gen Z
3 Potret Terbaru Bu...
3 Potret Terbaru Bu Guru Salsa, Tunjukkan Bakat Menyanyi yang Tak Terduga
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Panggilan Buat Kamu si Paling Update, Semua Tren Viral Dunia Ada di Kisah Viral Specta GTV!
Ridwan Kamil Klarifikasi...
Ridwan Kamil Klarifikasi Tuduhan Berselingkuh: Saya hanya Bertemu Satu Kali
Drama Korea Weak Hero...
Drama Korea Weak Hero Class 1 2022 Jadi Viral, Posisi Pertama di Netflix
Inilah Arti dan Cara...
Inilah Arti dan Cara Membuat Tren Velocity yang Viral di Tiktok
Its Family Time! Gak...
Its Family Time! Gak Perlu Scroll Berjam-jam Semua Tren Viral Ada di Kisah Viral Specta GTV!
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Rekomendasi
Kasus Dokter PPDS UI...
Kasus Dokter PPDS UI Ngintip dan Rekam Mahasiswi Mandi, Polisi Periksa 5 Orang
Trump Cabut Visa Lebih...
Trump Cabut Visa Lebih dari 1.000 Mahasiswa Asing di AS, Apa Alasannya?
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
Berita Terkini
Nonton MasterChef Indonesia...
Nonton MasterChef Indonesia Season 12 di VISION+: Ketegangan di Galeri Makin Memanas!
19 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 6: Balas Dendam Jenny Pada Alya
49 menit yang lalu
Its Family Time! Waktunya...
It's Family Time! Waktunya Istirahat dari Rutinitas Kerja, Bareng Second Account dan My Comic Boyfriend di GTV!
1 jam yang lalu
Its Family Time! Siap-siap...
It's Family Time! Siap-siap Ngakak Bareng Shaun dan Domba-domba Lucu yang Idenya Selalu Out Of The Box di GTV!
1 jam yang lalu
Krisdayanti Soroti Kisruh...
Krisdayanti Soroti Kisruh Royalti, Ajak Penyanyi dan Pencipta Lagu Kompak
2 jam yang lalu
Its Family Time! Program...
It's Family Time! Program Baru GTV Ajak Kamu Berpetualang Temukan Surga di Penjuru Indonesia Bersama Petualang Cantik!
2 jam yang lalu
Infografis
Bahaya Merokok setelah...
Bahaya Merokok setelah Makan yang Wajib Diwaspadai
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved