6 Tips Mengepel Lantai Rumah, Hunian Bersih dan Bebas Kuman

Selasa, 09 Januari 2024 - 18:00 WIB
loading...
6 Tips Mengepel Lantai...
Tips mengepel lantai rumah ini cocok untuk Anda yang ingin hunian bersih dan bebas kuman. Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Tips mengepel lantai rumah ini cocok untuk Anda yang ingin hunian bersih dan bebas kuman. Memiliki lantai yang bersih, keluarga pun aman dari serangan berbagai penyakit.

Seringkali Anda mendapati lantai rumah lengket dan bau tak sedap. Penyebabnya bermacam-macam, bisa karena sisa makanan, kotoran saat anak bermain di lantai hingga feses binatang peliharaan.

Kondisi tersebut tidak bisa dibiarkan. Sebab, lantai yang kotor menjadi ancaman bagi kesehatan keluarga. Segera bersihkan lantai hingga tidak tersisa kotoran dan bau.

Memang, mengepel terlihat seperti pekerjaan rumah yang mudah dikerjakan. Namun ternyata, mengepel membutuhkan teknik yang tepat. Nah, berikut penjelasan mengenai cara mengepel lantai rumah yang bisa Anda terapkan.

Tips Mengepel Lantai Rumah

1. Sapu Lantai Terlebih Dahulu

Sebelum mengepel lantai rumah, hendaknya Anda menyapu lantai terlebih dahulu. Sebab, Anda perlu menghilangkan kotoran kasar seperti debu, pasir dan serpihan lain yang justru bisa menempel di permukaan lantai saat proses pengepelan.

Selain itu, menyapu lantai juga membantu menjaga kebersihan udara di dalam rumah Anda. Debu dan kotoran yang terkumpul di lantai dapat menjadi sumber masalah pernafasan jika tidak diatasi dengan baik.

2. Bersihkan Kain Pel

Siapkan peralatan mengepel , termasuk kain pel yang bersih. Ya, bau amis yang tak sedap pada lantai bisa saja muncul akibat kain pel yang sudah kotor. Kain pel yang tidak bersih tentu tidak bisa menjaga kebersihan lantai. Karena itu, penting untuk menjaga kebersihan kain pel yang kamu pakai untuk membersihkan lantai.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1512 seconds (0.1#10.140)