6 Item Outfit untuk Bersantai, T-shirt Cocok Dipasangkan dengan Celana Pendek

Jum'at, 19 Januari 2024 - 18:40 WIB
loading...
6 Item Outfit untuk Bersantai, T-shirt Cocok Dipasangkan dengan Celana Pendek
Banyak pilihan outfit untuk bersantai, mulai dari padu padan celana pendek dengan kaus hingga tunik dan cardigans. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Banyak pilihan outfit untuk bersantai, mulai dari padu padan celana pendek dengan kaus hingga tunik dan cardigans. Namun, sebelum memilih outfit, tentukan dulu tema occasion dan bentuk tubuh kamu. Jangan sampai salah kostum saat menghadiri acara santai bersama keluarga maupun teman.

Outfit santai adalah gaya berbusana yang tidak formal. Namun, outfit santai bukan berarti berpenampilan menarik jadi kurang menarik. Sebaliknya, outfit santai dapat menyulap tampilan jadi lebih menarik.

Pilihan seperti kaus dan celana denim, sweatpants, kulot, hingga dress santai untuk para hijaber bisa jadi opsi penampilan. Nah, buat yang ingin mencari inspirasi, yuk cobain beberapa item fashion berikut ini.


Outfit untuk Bersantai

1. Celana Boxer

Untuk occasion santai seperti ke pantai maupun hangout ke warung kopi, celana boxer sangat cocok dikenakan. Selain fleksibel dan bebas bergerak, desain boxer saat ini sangat menarik. Cocok dipadukan dengan kaus dan sandal.

2. Sandal Flat

Sandal flat baik model jepit maupun slip on bisa jadi pilihan alas kaki untuk penampilan santai. Saat ini banyak sekali sandal flat yang memiliki desain menarik dan cocok dipadukan dengan celana pendek serta hem ala pantai.

3. Tunik

Untuk para hijabers dan penyuka modest wear, tunik adalah pilihan tepat. Selain terlihat lebih syar'i, tunik memberi kesan yang bersih, santun dan santai. Tambahkan aksesori manik-manik dan clutch bag agar mobilitas makin mudah dan menyenangkan.

4. Sweater

Sweater cocok untuk outer dengan dalaman kaus dan bawahan jeans. Penampilanmu sangat matching bila ingin datang ke acara musik dan keramaian lain.


5. Hem

Mengenakan hem memberikan kesan casual, terutama bila dipadukan dengan jeans atau celana pendek. Hem merupakan bentuk santai kemeja. Cocok dikenakan untuk hangout di kafe atau menikmati sunset di pantai.

6. Aksesori

Meski hanya pelengkap, aksesori sangat dibutuhkan untuk menyempurnakan penampilan. Untuk mendapat kesan stylish, kamu bisa memakai cincin Swarovski yang indah dipandang mata. Tak hanya cincin, kamu bisa mengenakan jam untuk penampilan yang lebih elegan.

Itulah deretan outfit untuk bersantai yang cocok dikenakan saat hangout atau mengisi waktu senggang. Dapatkan produk fashion lengkap di AladinMall. Nikmati fasilitas Gratis Ongkir tanpa batas dan promo belanja hemat lainnya dengan men-download aplikasi AladinMall di Play Store dan App Store. Jangan lupa kunjungi Blog AladinMall untuk mendapatkan berbagai informasi, tips, dan review produk kebutuhanmu.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1339 seconds (0.1#10.140)