Viral Bocah 12 Tahun Gagal Ginjal hingga Cuci Darah 2 Kali Seminggu, Gegara Jarang Minum Air Putih

Kamis, 25 Januari 2024 - 08:01 WIB
loading...
Viral Bocah 12 Tahun...
Seorang anak perempuan berusai 12 tahun viral karena mengalami gagal ginjal. Dia harus cuci darah seminggu dua kali ke RSCM Jakarta. Foto/ tiktok
A A A
JAKARTA - Kekurangan cairan karena kurang mengonsumsi air putih ternyata membawa banyak dampak negatif bagi kesehatan tubuh.

Seperti yang dialami oleh seorang anak perempuan bernama Deska Aristia yang belakangan viral di jagat maya karena gagal ginjal yang dideritanya.



Deska yang berusia 12 tahun itu kini harus bolak-balik dari rumahnya di kawasan Cikarang ke Rumah Sakit Umum Pusat Nasional dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta untuk cuci darah .

Kisahnya dibagikan oleh akun TikTok @hady_addoa. Dalam video yang dibagikan akun tersebut, Deska dan sang ibu terlihat tiba di RSCM untuk melakukan cuci darah sesuai agenda.

Di momen tersebut, sang ibu lantas bercerita awal mula sang anak bisa divonis gagal ginjal. Ia menyebut, Deska awalnya mengalami gejala berupa sulit buang air kecil selama tiga hari.

Lalu, seluruh area badan Deska mendadak mengalami pembengkakan. Sang ibu lantas berinisiatif memeriksakannya ke rumah sakit.

Usut punya usut, Deska divonis menderita gagal ginjal akibat kebiasaan mengonsumsi minum-minuman serbuk dan berwarna, dan justru jarang minum air putih.

“Awalnya nggak bisa pipis selama 3 hari. Terus semua pembengkakan. Badannya pada bengkak. Setelah itu dibawa ke rumah sakit. Dan diagnosa gagal ginjal,” tutur ibu Deska.

“Katanya kebanyakan minum-minuman serbuk. Jadi jarang minum air putih. Akhirnya harus cuci darah 2 kali seminggu,” imbuhnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1742 seconds (0.1#10.140)