Begini Reaksi Teuku Ryan saat Digugat Cerai Ria Ricis

Kamis, 08 Februari 2024 - 14:05 WIB
loading...
A A A
"Tapi kalau bertepuk sebelah tangan kan mesti ngatur-ngatur gitu, gasnya kapan, ngeremnya kapan," ujar dia lagi.

Sebagai suami, Teuku Ryan menyadari jika nafkah batin wajib diberikan dalam sebuah bahtera rumah tangga. Namun, Ria Ricis diduga sering menolak permintaan sang suami.

Teuku Ryan, kata Dedi, membantah tudingan tidak pernah menggauli Ria Ricis usai kehamilan dan melahirkan.

Bahkan, selain berusaha menyentuh Ria Ricis, Teuku Ryan telah mencoba meluluhkan hati sang istri, seperti memberikan hadiah hingga perhatian lebih.

Sayang, usaha Teuku Ryan itu belum membuahkan hasil. Nyatanya, Teuku Ryan malah digugat cerai oleh adik Oki Setiana Dewi tersebut.

"Ryan sudah berusaha memberikan baju, memberikan pakaian, makanan, menanyakan dia di mana, apa segala macam, mengajak untuk bicara. Jadi hal-hal sewajarnya lah yang dilakukan itu," tutur Dedi.
(tdy)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1793 seconds (0.1#10.140)