Profil Ruy Iskandar, Pemeran Letnan Jee Keturunan Indonesia di Avatar: The Last Airbender

Selasa, 05 Maret 2024 - 11:46 WIB
loading...
Profil Ruy Iskandar, Pemeran Letnan Jee Keturunan Indonesia di Avatar: The Last Airbender
Ruy Iskandar tengah menyita banyak perhatian setelah rilisnya serial Netflix, Avatar: The Last Airbender. Foto/Instagram Ruy Iskandar
A A A
JAKARTA - Ruy Iskandar tengah menyita banyak perhatian setelah rilisnya serial Netflix, Avatar: The Last Airbender. Ini disebabkan karena salah satu aktor yang ambil bagian dalam serial itu adalah seseorang yang memiliki darah keturunan Indonesia.

Dalam serial Avatar The Last Airbender, Ruy Iskandar berperan sebagai petinggi pasukan negara api bernama Letnan Jee. Pada beberapa episode awal, ia merupakan pemimpin kru kapal pangeran Zuko.

Perannya yang cukup dominan di awal cerita ini membuat sosok Letnan Jee mendapat cukup banyak sorotan karena sikap bengisnya sebagai salah satu tokoh antagonis dalam serial tersebut. Namun, siapa sangka kalau aktor yang memerankan tokoh ini rupanya berasal dari Indonesia.


Profil Ruy Iskandar

Ruy Iskandar merupakan seorang aktor yang lahir di Indonesia pada 27 Juni 1984. Kegemarannya dalam berakting sebenarnya sudah ditunjukkan ketika masih duduk di bangu sekolah menengah atas.

Kesukaan dalam dunia seni ini mengantarkannya mampu selesaikan program akting pascasarjana di Universitas New York pada tahun 2010.

Setelah menyelesaikan Program Akting Pascasarjana Universitas New York, Ruy lantas tampil dalam pertunjukan teater di Chicago dan New York sebagai debut pertamanya di dunia hiburan.

Dari situ, Ruy lantas melanjutkan kariernya melalui Teater Goodman. Dia pertama kali muncul di Broadway di Macbeth (Lincoln Center Theater).



Setelah itu mulai banyak tajuk teater yang dibintanginya, seperti The Dance and the Railroad (Signature Theatre), Measure for Measure (Public Theater), The Hunters (Cherry Lane Theatre), Purim Play (Classic Stage Company), You for Me for You (Ma-Yi Theater Company) and Hamlet, ‘Tis Pity She’s a Whore, The Storm and The Hot L Baltimore (NYU), dan masih banyak lagi.

Pengalamannya di dunia teater membuat aktor tersebut sempat muncul di sejumlah film Hollywood. Pada 2013 Ruy sempat muncul singkat dalam serial The Blacklist, dan Gotham di tahun 2014.

Pada tahun 2015, dirinya berperan sebagai Sebalos dalam Benders. Sementara pada 2021, Ruy Iskandar juga membintangi film Yes Day bersama Jenna Ortega.

Itulah profil singkat Ruy Iskandar sebelum dirinya sukses berperan sebagai Letnan Jee di serial Avatar: The Last Airbender di tahun 2024 ini.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1968 seconds (0.1#10.140)