Brand Lighting Lokal Lakukan Kick Off Branding 2024 Pakai Yacht, Ini Maknanya

Kamis, 07 Maret 2024 - 15:15 WIB
loading...
Brand Lighting Lokal...
Setelah sebelumnya melakukan kick off branding menggunakan supercar dan helikopter, Nanolite dan Pikolite Lighting kali ini kembali melakukan sesuatu yang antimainstream. Yakni menggunakan yacht sebagai media branding. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Setelah sebelumnya melakukan kick off branding menggunakan supercar dan helikopter, Nanolite dan Pikolite Lighting kali ini kembali melakukan sesuatu yang antimainstream. Yakni menggunakan yacht sebagai media branding.

Hal ini menjadi salah satu indikasi bahwa Nanolite-Pikolite serius dalam melakukan pengenalan brand serta produk mereka ke masyarakat.

Sebagai brand lampu yang sudah tersebar di seluruh Indonesia, Nanolite yang usianya memasuki tahun ke-4 serta Pikolite yang sudah berumur 2 tahun, memiliki ambisi menjadi brand pencahayaan yang berada di urutan teratas dalam 5 tahun pertama mereka.

Nanolite yang launching sejak 2021 dan Pikolite sebagai second brand-nya yang launching di akhir 2022 sudah sangat terlihat jelas progres dari tahun ke tahun. Nanolite-Pikolite terus berkembang dan mendapat respons positif dari market pencahayaan serta konsumen dengan pendistribusian merata di seluruh wilayah Indonesia dan ber-partner dengan lebih dari 30 distributor.

Adapun aktivitas branding menggunakan yacht, bagi sebagian orang mungkin dianggap tidak umum dan menjadi brand lampu pertama yang melakukannya. Tentu ini menjadi strategi marketing baru di dunia retail pencahayaan.

Kegiatan berlangsung 2 hari dan berlokasi di Pulau Harapan, Kepualauan Seribu, Jakarta Utara, dengan keberangkatan dari dermaga Marina Ancol.

Kegiatan ini sekaligus menjadi pembuka kegiatan tahunan, yaitu Nanolite-Pikolite Internal Yearly Meeting yang akan melibatkan seluruh tim Nanolite-Pikolite dari semua channel bisnis serta perwakilan daerah di seluruh Indonesia. Ini merupakan kegiatan meeting koordinasi dan diskusi selama 3 hari yang berlangsung di Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Jakarta.

“Kick off branding ini kami lakukan secara rutin setiap tahun dan selalu dibarengi dengan meeting tahunan internal tim Nanolite-Pikolite. Ini menjadi momen yang menyenangkan, karena kami selalu melakukan hal-hal yang berbeda dari kebanyakan brand dalam melakukan kick off branding. Tahun 2024 ini kami melakukan dengan yacht setelah tahun lalu sudah dengan helikopter dan supercar," kata Acep M Awaludin, Head Of Marketing Nanolite.

"Branding di yacht menjadi pilihan kami, tentu saja ada alasan dan juga mengandung filosofi. Kami siap menjelajah seluruh wilayah Indonesia lebih luas lagi, dan tentu saja harapannya dapat menjadi energi baru yang lebih menggebu dalam kerja sama tim," lanjutnya.

Ninov Akbar, Country General Manager Nanolite, menambahkan bahwa sebelum menggagaskan event ketiga ini, pihaknya ingin memposisikan bahwa Nanolite dan Pikolite bukan produk murahan.

"Tema Yess We Explored Widely yang kami usung mengandung makna luas yang berarti jaya di darat (supercar), udara (helikopter), dan laut (yacht ). Ini tentu sudah kami pikirkan sejak brand lahir. Harapan ke depannya Nanolite dan Pikolite akan menjadi salah satu top of mind brand pilihan masyarakat di Indonesia, karena salah satu bentuk mencintai negara adalah mencintai dan menggunakan produk dalam negeri. Kami hadir sebagai solusi dari semua kebutuhan itu," pungkasnya.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1622 seconds (0.1#10.140)