Covid-19 Kembali Serang Singapura, Ini Langkah Kemenkes untuk Halau Penyebarannya di Indonesia

Rabu, 22 Mei 2024 - 21:36 WIB
loading...
Covid-19 Kembali Serang...
Singapura diserang Covid-19 varian KP.1 dan KP.2. Foto Ilustrasi/Dok. AFP
A A A
JAKARTA - Singapura diserang Covid-19 varian KP.1 dan KP.2. Total kasusnya per periode 5 hingga 11 Mei 2024 mencapai 25.900 kasus.

Meski kasus konfirmasinya tinggi, data dari Kementerian Kesehatan Singapura mencatat bahwa kasus yang masuk rumah sakit tidak begitu tinggi. Rerata pasien masuk ICU pun masih rendah.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI Mohammad Syahril menegaskan, hingga saat ini kasus KP.1 dan KP.2 yang tengah merebak di Singapura belum teridentifikasi di Indonesia. Walau demikian, pemerintah tetap melakukan berbagai upaya pencegahan guna menghalau masuknya varian itu ke Indonesia.



Syahril menjelaskan, belajar dari lonjakan kasus saat pandemi, Indonesia telah memiliki strategi dalam penanggulangan Covid-19. Yaitu mengintensifkan kapasitas mencakup manajemen klinis, surveilans, imunisasi, promosi kesehatan, dan sebagainya.

"Upaya yang telah disiapkan adalah rumah sakit sudah memiliki peringatan dini (early warning) dalam konversi tempat tidur, adanya tenaga cadangan, kesiapan perbekalan kesehatan seperti oksigen, hingga obat-obatan serta vaksinasi, terutama bagi kelompok berisiko," kata Syahril dalam keterangan resminya, Rabu (22/5/2024).



Selain itu, Kemenkes juga terus memantau pola penyebaran penyakit potensial Kejadian Luar Biasa (KLB), termasuk Covid-19.

Syahril mengatakan, saat ini sudah terbentuk jejaring pada lebih 15.000 fasilitas kesehatan, laboratorium, dan Balai Kekarantinaan Kesehatan (BKK) di seluruh Indonesia untuk memantau penyebaran penyakit potensial tersebut.

Kemudian, integrasi surveilans influenza dan Covid-19 sudah dilakukan sesuai dengan rekomendasi global. Rumah sakit-rumah sakit di Indonesia, kata Syahril, sudah siap jika memang ada potensi peningkatan kasus.

"Ini terus kami pantau melalui laporan Bed Occupation Rate (BOR) ruang isolasi dan/atau ICU, baik itu secara harian atau mingguan," pungkasnya.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lady Gaga Gelar Konser...
Lady Gaga Gelar Konser di Singapura Mei 2025, Indonesia Terlewat Lagi?
Dukung Pendidikan Anak...
Dukung Pendidikan Anak Berkebutuhan Khusus, Singapura-Indonesia Berdayakan 12.000 Orang
Sudah Terdeteksi di...
Sudah Terdeteksi di Indonesia, Apakah HMPV Ada Obatnya?
3 Persamaan Virus HMPV...
3 Persamaan Virus HMPV dan Covid-19, Keduanya dapat Menimbulkan Wabah
3 Persamaan Influenza...
3 Persamaan Influenza A dan Covid-19 yang Menyerang China
Mengenal HMPV yang Buat...
Mengenal HMPV yang Buat RS di China Kebanjiran Pasien, Gejalanya Mirip Covid-19
GSK dan Kemenkes Bersatu...
GSK dan Kemenkes Bersatu untuk Tingkatkan Inovasi Kesehatan di Indonesia
Gelar Seminar Internasional,...
Gelar Seminar Internasional, Poltekkes Kemenkes Jakarta II Kerjas Sama dengan Universitas Luar Negeri
10 Negara Paling Bugar...
10 Negara Paling Bugar di Dunia, Nomor 2 Harapan Hidup Warganya Tinggi
Rekomendasi
Politikus PDIP Junimart...
Politikus PDIP Junimart Girsang Bakal Dilantik Prabowo sebagai Dubes Italia
Peringati HUT ke-57,...
Peringati HUT ke-57, Rumkital Marinir Cilandak Gelar Bukber dan Santuni Anak Yatim
Gabung Danantara, Bank-bank...
Gabung Danantara, Bank-bank BUMN hingga Jasa Marga Kompak Alihkan Saham
Berita Terkini
Arus Mudik Lebaran Dimulai!...
Arus Mudik Lebaran Dimulai! Temani Perjalananmu dengan Tontonan VISION+
2 menit yang lalu
Alasan Penahahan Nikita...
Alasan Penahahan Nikita Mirzani Diperpanjang, Dipastikan Lebaran di Penjara
21 menit yang lalu
Profil dan Biodata Steven...
Profil dan Biodata Steven Wongso, Kekasih Arafah Rianti yang Jadi Mualaf di Bulan Ramadan
1 jam yang lalu
3 Foto V BTS setelah...
3 Foto V BTS setelah Menurunkan Berat Badan 10 Kg, Netizen: Dia Terlihat Sempurna
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Senin 24 Maret 2025: Biru Percaya Noah, Amira Curiga
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi, Senin 24 Maret 2025: Penemuan Baru Lingga Kasus Arini-Emil
2 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Marah, Israel...
Indonesia Marah, Israel Serang 2 TNI Personel UNIFIL di Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved