Anak Angelina Jolie Hapus Nama Brad Pitt, Ajukan ke Pengadilan Tinggi LA

Senin, 03 Juni 2024 - 17:39 WIB
loading...
Anak Angelina Jolie...
Shiloh Jolie-Pitt, putri pasangan Angelina Jolie dan Brad Pitt, memutuskan menghapus nama ayahnya. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Shiloh Jolie-Pitt, putri pasangan Angelina Jolie dan Brad Pitt , akhirnya memutuskan untuk menghapus nama ayahnya dari identitasnya.

Shiloh mengajukan permohonan hukum untuk menghapus nama belakang " Pitt " pada hari ulang tahunnya yang ke-18.



Shiloh Nouvel Jolie-Pitt mengajukan petisi di Pengadilan Tinggi Los Angeles County pada 27 Mei untuk mengganti namanya menjadi Shiloh Nouvel Jolie, seperti dilaporkan oleh Los Angeles Times.

Shiloh adalah anak ketiga dari enam bersaudara dari mantan pasangan ini, yang lahir di Swakopmund, Namibia, pada 27 Mei 2006. Saudara-saudaranya termasuk Maddox, Pax, Zahara, serta si kembar Knox dan Vivienne.

Shiloh dikenal sebagai pengisi suara dalam film "Kung Fu Panda 3". Shiloh adalah yang pertama dari saudara-saudaranya yang mengajukan permohonan resmi untuk mengubah nama keluarganya.

Angelina Jolie mengajukan gugatan cerai dari Brad Pitt pada September 2016, tetapi detail perceraian mereka masih belum selesai hingga kini. Pasangan ini, yang menikah pada Agustus 2014, telah terlibat dalam berbagai tuntutan hukum yang berkaitan dengan perselisihan atas usaha bisnis bersama dan properti, termasuk kebun anggur di Prancis.

Jolie menuduh Pitt melakukan kekerasan emosional dan fisik terhadap dirinya dan anak-anak mereka, menurut dokumen pengadilan dari Oktober 2022.



Jolie mengklaim bahwa serangkaian insiden kekerasan terjadi selama perjalanan pesawat pada September 2016, yang akhirnya mendorongnya untuk mengajukan gugatan cerai. Tuduhan in dibantah keras oleh Pitt pada saat itu.

Kasus perceraian mereka hingga kini belum selesai, dan masalah hak asuh serta keuangan masih belum diselesaikan.

MG/Muflihati Chairunnisa
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1792 seconds (0.1#10.140)