Hercules Jadi Sosok Utama di Film Baru Marvel, The Eternals?

Minggu, 31 Maret 2019 - 19:59 WIB
Hercules Jadi Sosok Utama di Film Baru Marvel, The Eternals?
Hercules Jadi Sosok Utama di Film Baru Marvel, The Eternals?
A A A
JAKARTA - Avengers: Endgame digadang-gadang bakal menjadi film terdahsyat Marvel Cinematic Universe (MCU). Meski begitu, masa depan semesta film Marvel ini tetap bersinar dengan adanya film-film yang akan dirilis setelahnya. Salah satunya adalah dengan diperkenalkannya The Eternals.

The Eternals sudah lama dirumorkan bakal menjadi film baru yang dirilis Marvel Studios begitu Avengers: Endgame usai. Avengers: Endgame memungkasi Phase 3 MCU dan Phase 4 MCU bakal dimulai dengan film Spider-Man: Far From Home yang dirilis tiga bulan setelah Endgame. The Eternals disebut bakal menjadi salah satu film yang menghiasi Phase 4, selain Black Widow, Doctor Strange 2 dan Guardians of the Galaxy Vol 3.

Yang menarik, kisah kosmik dari Marvel Studios itu bakal memperluas ruang lingkup franchise ini ke arah baru yang mengejutkan. Termasuk kemungkinan masuknya dewa kondang dari mitos Yunani ke The Eternals ini. Menurut That Hashtag Show, seorang dewa Yunani akan menjadi salah satu karakter utama di The Eternals. Setelah spekulasi para fans, MCU Cosmics sepertinya mendukung laporan bahwa Hercules bakal menjadi salah satu karakter utama di film itu.

Berdasarkan komik karya Jack Kirby, The Eternals dikabarkan akan menjadi cerita yang membentang ribuan tahun di MCU. Film ini akan disutradarai Chloe Zhao yang sebelumnya dipertimbangkan untuk membintangi Black Widow. Film ini akan tayang di bioskop pada 2020.

The Eternals adalah cerita tentang makhluk nyaris abadi bernama Eternal dan musuh mereka, Deviants, yang diciptakan makhluk kosmik bernama Celestial. Celestial melakukan eksperimen terhadap manusia. Eksperimen itu berakhir dengan terciptanya ras abadi baru. Namun, belum jelas cerita yang akan diangkat di film tersebut. Phase 4 MCU dikabarkan akan lebih banyak mengisahkan tentang sisi kosmik dengan Captain Marvel sebagai pemimpinnya. (Baca Juga: Wajah Baru Akan Hiasi Jagat MCU Usai Avengers: Endgame )

Bos Marvel Studios Kevin Feige yakin bakal mengeksplorasi franchise itu untuk masa mendatang. Kepada Collider, dia mengatakan, The Eternals punya potensi membentang melintasi abad di MCU.

“Semua setelah (Avengers) Endgame dan setelah Spider-Man: Far From Home, akan berbeda dan unik, karena kami mencoba membuat tiap film. Tapi, melihat karakter yang kembali jelas adalah sesuatu yang akan kami lakukan dan ingin lakukan. Tapi, juga memperkenalkan karakter yang mayoritas dunia belum pernah mendengarnya, seperti Guardians (of the Galaxy), seperti Avengers, sebelum kami membuat (film) Avengers. Dan, masih banyak. Eternals adalah satu kelompok, tapi kami suka ide memperkenalkannya sebagai sebuah ansambel, melakukan film asambel dari awal, tidak seperti yang kami lakukan dengan Avengers pertama. Lebih seperti Guardians, tidak secara tone-nya, tapi tetang bagaimana memperkenalkan sekelompok orang baru,” papar Kevin yang dikutip ComicBook.com.

Menurut Kevin, Jack Kirby—pencipta The Eternals—membuat cerita yang luar biasa dengan Eternals yang membentang ribuan tahun. “Dan, itu adalah sesuatu yang belum pernah kami lakukan, yang mana mengapa itu menjadi salah satu pasca-Endgame, kami melihatnya menarik,” ujar Kevin.

Belum diketahui apa cerita yang akan diangkat di The Eternals ini. Namun, laporan sebelumnya menyebut salah satu aspek yang diperkirakan akan diangkat di film ini adalah kisah cinta antara Ikaris, seorang pria yang didorong energi kosmik dan Sersi yang senang berada di antara manusia. Casting untuk The Eternals juga belum diumumkan. Namun, Angelina Jolie dilaporkan sedang bernegosiasi untuk membintangi film ini. (Baca Juga: Angelina Jolie Bakal Jadi Superhero Marvel di The Eternals? )
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6931 seconds (0.1#10.140)