Dorong Pertumbuhan Ekraf, Sandiaga Ungkap Potensi Besar Purbalingga

Jum'at, 12 Juli 2024 - 22:50 WIB
loading...
Dorong Pertumbuhan Ekraf,...
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan komitmennya untuk mendukung perkembangan ekraf di Purbalingga. Foto/dok Kemenparekraf
A A A
PURBALINGGA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan komitmennya untuk mendukung perkembangan sektor ekonomi kreatif (ekraf) di Purbalingga. Kota di Jawa Tengah ini dinilai memiliki potensi besar yang dapat dikembangkan menjadi motor penggerak ekonomi lokal.

Untuk memajukan ekraf di Purbalingga , Sandiaga menyatakan kesiapannya untuk memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak. Termasuk di antaranya industri pariwisata di kota tersebut.

"Kami siap menyambut ajakan ibu Bupati untuk berkolaborasi untuk ekonomi kreatif dan juga pariwisata yang lebih maju di Purbalingga," kata Sandiaga dalam Workshop KaTa Kreatif Purbalingga yang berlangsung di dPari Resto, Purbalingga, Jawa Tengah, Jumat (12/7/2024).

Sandiaga menjelaskan, kolaborasi dengan pemangku kepentingan menjadi salah satu elemen terpenting di dalam menyelaraskan gagasan, pemikiran, maupun kebijakan. Terlebih, Purbalingga memiliki daya tarik sendiri.



Purbalingga memiliki destinasi wisata kelas dunia dan event terbaik nusantara yang sudah masuk ke dalam 110 Kharisma Event Nusantara yakni Festival Gunung Slamet.

Sandiaga juga menilai produk ekonomi kreatif Kabupaten Purbalingga sudah sangat baik. Bahkan ada beberapa produk yang ditampilkan pada Workshop KaTa Kreatif Purbalingga telah go global seperti Bulmatsu (Bulu Mata Palsu) dan knalpot Abenk Racing Exhaust.

Karenanya perkuatan kolaborasi akan mendorong produk ekraf lainnya untuk bisa memperluas jangkauan pasar, meningkatkan daya saing, dan menjalin jejaring.

"Saya ingin Purbalingga ini terus menjadi destinasi unggulan, ekonomi kreatifnya maju, dan para pengusahanya ini berkembang. Karena untuk menjadi pengusaha yang sukses harus terus berkolaborasi, berinvoasi, dan beradaptasi," jelasnya.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2111 seconds (0.1#10.140)