Hari Pertama Film Pilot Banjir Penonton, tapi Banyak Diprotes Kaum Pria

Kamis, 01 Agustus 2024 - 09:58 WIB
loading...
Hari Pertama Film Pilot...
Film Korea Pilot sukses meraih lebih dari 300 penonton pada hari pertamanya, tapi banyak diprotes penonton pria. Foto/Lotte Entertainment
A A A
JAKARTA - Film Pilot yang dibintangi Ju Jung-suk mendapatkan 373.557 penonton pada hari pertamanya diputar di bioskop Korea.

Angka ini bisa dibilang sukses besar untuk sebuah opening day. Sebagai perbandingan, Exhuma yang saat ini masih memegang rekor film Korea terlaris pada 2024 di negara itu mendapatkan 330.118 penonton pada hari pertamanya, berdasarkan data Korean Film Council.

Pilot adalah film komedi yang mengisahkan tentang Han Jung-woo, pilot terkenal yang dipecat karena mengeluarkan komentar seksisme terhadap rekan kerjanya. Untuk bisa kembali menjadi pilot, Jung-woo akhirnya menyamar sebagai perempuan dan memakai nama Han Jung-mi.



Ju Jung-suk yang beken sebagai pemeran Ik-jun dalam drakor Hospital Playlist ini memerankan kedua karakter beda jenis kelamin tersebut. Penampilannya pun dipuji para penonton dari film hasil remake film Swedia berjudul Cockpit (2012) itu.

Kritikus film dari majalah ternama Korea CINE21 Im Sooyeon menulis di akun X miliknya, bahwa Pilot membawa pesan yang ideal untuk mendapatkan Korea yang ramah pada kesetaraan gender.

"Bahwa memuji perempuan dengan kata-kata "karangan bunga" bisa dianggap seksis, dan aksi pemecatannya bukan sesuatu yang patut dikeluhkan," tulisnya, mengutip dari Koreaboo.

Film Pilot Dikritik Penonton Pria Konservatif


Berbeda dengan kritikus, penonton pria dari kalangan sayap kanan atau konservatif justru mempertanyakan mengapa memuji perempuan dianggap sebagai sesuatu yang salah.

"Perempuan terlalu sensitif, termasuk kritikus yang membuat review-nya", tulis seorang pria. Komentar lainnya misalnya, "mengatakan bahwa seorang perempuan itu cantik jelas bukan diskriminasi".

Bahkan ada juga penonton pria yang menulis bahwa Pilot adalah “film yang membuat pria merasa tidak nyaman".
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Its Family Time! Siapin...
Its Family Time! Siapin Nyali, karena Akan Ada Teror Ular dan Aksi Tom Cruise di Big Movies Platinum GTV!
Its Family Time! GTV...
Its Family Time! GTV Punya Series yang Seru Buat Ditonton Bareng Keluarga saat Akhir Pekan!
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
Gak Hanya tentang Robot...
Gak Hanya tentang Robot Bertarung! Ini Hal Menarik Film Transformers, Nonton di VISION+
Kontroversi Snow White...
Kontroversi Snow White 2025, Tidak Ada Kurcaci, Pangeran hingga Keterlibatan Artis Israel
Marvel Bikin Fantastic...
Marvel Bikin Fantastic Four Tersesat dalam Waktu
Produksi Film Snow White...
Produksi Film Snow White Live Action Disebut Buat Orang Kehilangan Pekerjaan
Sinopsis Film Snow White...
Sinopsis Film Snow White Live Action, Petualangan dan Misi Menyelamatkan Kerajaan dari Ratu Jahat
Keanu Reeves Kembali...
Keanu Reeves Kembali Perankan John Wick di Film Ballerina, Tampil Sangat Kejam
Rekomendasi
15 Hewan yang Dijadikan...
15 Hewan yang Dijadikan Alat Perang, dari Anjing hingga Merpati
Profil Veronica Yulis...
Profil Veronica Yulis Prihayati, Polwan Istri Eks Panglima TNI Yudo Margono
H-6 Lebaran, Arus Mudik...
H-6 Lebaran, Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta Meningkat 18%
Berita Terkini
Ejek Meghan Markle,...
Ejek Meghan Markle, Gwenyth Paltrow Malah Di-bully Netizen
34 menit yang lalu
Kesal Selalu Dikaitkan...
Kesal Selalu Dikaitkan dengan Rebecca Klopper, Fadly Faisal Akhirnya Pamer Foto Pacar
1 jam yang lalu
Bobon Santoso Soroti...
Bobon Santoso Soroti 2 Kejanggalan Konten Masak Willie Salim, Menu Buka Puasa Dimasak Jam 7 Malam
1 jam yang lalu
Perseteruan Ahmad Dhani...
Perseteruan Ahmad Dhani dan Ariel NOAH Memanas, Raffi Ahmad Singgung Pertemanan
2 jam yang lalu
Kate Middleton Jadi...
Kate Middleton Jadi Pembawa Kedamaian di Kerajaan Inggris
3 jam yang lalu
Gelar Rahasia Pangeran...
Gelar Rahasia Pangeran William yang Memberinya Kekayaan Rp24 Triliun
4 jam yang lalu
Infografis
5 Film Horor Indonesia...
5 Film Horor Indonesia dengan Jumlah Penonton Terbanyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved