Film Janji Senja Ungkap Perjuangan Anak Petani yang Penuh Doa dan Air Mata Jadi Anggota TNI

Rabu, 08 Januari 2025 - 13:05 WIB
loading...
Film Janji Senja Ungkap...
Film Janji Senja bercerita tentang gadis Maluku, anak petani sagu yang berjuang jadi anggota TNI. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA – Film Janji Senja merupakan “based on true event” mengangkat cerita tentang seorang gadis Maluku, anak petani sagu sederharna yang berjuang untuk meneruskan amanah dari almarhum ayah tercinta agar bisa menjadi anggota TNI tanpa ada bayaran uang sepeser pun.

Film Janji Senja berawal dari artis legendaris Indonesia, Lebar Yatti Surachman yang berperan sebagai Mami Bita dan menjadi Maria, wanita Maluku yang merupakan anak petani sagu yang berjuang hingga berhasil menjadi anggota TNI.

Adegan-adegan dalam alur cerita di film ini menyerupai fakta kejadian yang sebenarnya sehingga santuhan rasa, jiwa dan sentuhan hati sangat terasa karena alur ceritanya sangat menarik hingga membuat penonton tersentuh dan meneteskan air mata.

Film ini memang dibuat untuk mengetuk hati dan memberikan semangat serta motivasi bagi anak-anak muda Indonesia untuk selalu bekerja keras tanpa pamrih dengan berlandaskan “Budi Pekerti yang Luhur” dan nilai-nilai wawasan kebangsaan sebagi insan Pancasila sejati untuk mengisi Kemerdekaan Bangsa Indonesia ini dengan hal-hal positif dalam rangka mendukung program Pemerintah Pusat ASTA CITA saat ini dan ke depan.

Menariknya, pada Kamis 2 Januari 2025, Danrem 151/Binaiya, Brigjen TNI Antoninho Rangel Da Silva,S.IP., M.Han, (adalah anak desa dari Timor-Timur yang merupakan anak asuh dari Presiden RI ke-8 Jenderal TNI Purn.H. Prabowo Subiyanto) menarima telepon dari Gubernur Terpilih Provinsi Maluku, Henrik Lewerissa SH., LL.M. dan Gubernur meminta agar Danrem bisa membantu dan mendukung pelaksanaan shooting film “Janji Senja” yang saat ini sedang dilaksanakan di Ambon karena di dalam naskah skenario film ini ada kaitannya dengan militer.

Dari dasar tersebut di atas maka sesuai Undang Undang TNI Nomor 34 Tahun 2004 Bagian Ketiga, Tugas di Pasal 7. (2) Tugas pokok sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dengan: b. Operasi militer selain perang, yaitu sub pasal 9. Yaitu TNI membantu tugas pemerintahan di daerah. Maka dalam konteks pembuatan film ini Korem berperan dalam membantu pemda di bidang Pariwisata dan Budaya khususnya di wilayah Maluku. Sehingga dikaitkan dengan Tugas Korem 151/Binaiya sebagai satuan Kewilayahan dimana Pembinaan Teritorial adalah Fungsi Utama untuk membentuk Ruang Alat dan Kondisi Juang dari aspek Geografi Demografi dan Kondisi sosial dapat terwujud untuk mendidik dan menyalurkan bakat-bakat anak muda di bidang hiburan sehingga diharapkan terciptanya situasi yang kondusif aman dan lancar di wilayah maluku yang di kenal dengan Masyarakat yang bertalenta humanis dan bersahaja.

Setelah Danrem mempelajari Naskah skenario dalam film tersebut kemudian Danrem melaporkan ke Pangdam XV/Pattimura selanjutnya Danrem melaksanakan Revisi Naskah Skenario Film tersebut dengan menambahkan FLASH BACK serta adegan-adegan yang dramatis akhirnya film tersebut dapat diselesaikan sesuai target waktu yang diberikan dan saat ini dalam proses editing.

Film ini juga didukung oleh anak-anak remaja yang berperan sebagai artis-artis pemula dari Maluku dan Maluku Utara, sehingga nuansa realitas serta aura suasana kampung masih terlihat alami dan murni, dengan demikian maka diharapkan OUT PUT dan OUT COME dalam skenario film ini bisa terwujud sebagai KISAH INSPIRATIF dan EDUKASI serta PESAN MORAL bagi kita semua sebagai Warga Negara Indonesia dan khususnya bagi generasi muda dalam mengapai cita-citanya setinggi langit.

Sipnosis Film Janji Senja
Maria, anak pertama dari keluarga Mama Bita dan Pak Arman yang berusia 18 tahun, bertekad membahagiakan keluarganya, yang merupakan petani sagu sederhana.

Di tengah usaha, serta perjuangannya untuk bisa lulus sekolah, tiba-tiba ayahnya meninggal dunia karena usia dan sakit akibat luka kecelakaan di kebun sagu yang tidak kunjung sembuh dan Maria pun terngiang pesan ayahnya yg sangat ingin dirinya menjadi tentara, ayahnya dulu pernah mencoba menjadi tentara namun gagal, karena baginya menjadi tentara adalah pengabdian kepada bangsa negara dan keluarga.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fakta Mistis di Balik...
Fakta Mistis di Balik Layar Film Pulung Gantung Pati Ngendat, Lokasi Belum Terjamah
Kemenekraf Mendukung...
Kemenekraf Mendukung BPI dan AVISI untuk Menyatukan Langkah Melawan Pembajakan Atas Film Nasional
Go International, Wamen...
Go International, Wamen Giring Apresiasi Film Pendek Secinta Itu Sama Sinema
Gala Premiere Film Eva...
Gala Premiere Film Eva Bakal Hadirkan Pengalaman Horor, Mistis hingga Dialog Budaya
Rizal Mantovani Menguak...
Rizal Mantovani Menguak Sisi Lain Sepak Bola Indonesia lewat Film ELANG
Film Anak Kunti Siap...
Film Anak Kunti Siap Tayang di 10 Negara Asia, Gandhi Fernando Sebut Horor Indonesia Diminati
Tantangan Syuting Dendam...
Tantangan Syuting Dendam di Vision+, Razka Robby Ungkap Pengalaman Syuting Terbalik!
Film Cinta Tak Pernah...
Film Cinta Tak Pernah Tepat Waktu Tayang di Jakarta Film Week, Hanung Bramantyo Girang
Mengunjungi 3 Destinasi...
Mengunjungi 3 Destinasi Tempat Syuting Film Populer Rekomendasi AirAsia MOVE
Rekomendasi
5.000+ Unit Terjual!...
5.000+ Unit Terjual! Daftar Mobil Listrik Terlaris Februari 2025, BYD M6 Juara!
Sidang Isbat Lebaran...
Sidang Isbat Lebaran Digelar 29 Maret 2025
Bongkar Menu Harian...
Bongkar Menu Harian Tom Aspinall: Lebih dari 3000 Kalori Sehari!
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9 Eps 21: Aksi Murad-Ujang Pada Guntur
10 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 29: Penolakan Adopsi Kasih
30 menit yang lalu
Luna Maya dan Maxime...
Luna Maya dan Maxime Bouttier Mudik Lebaran ke Bali, Bahas Rencana Nikah?
50 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Mengancam Masa Depan Pangeran William sebagai Raja Inggris
1 jam yang lalu
Mat Solar Semasa Hidupnya...
Mat Solar Semasa Hidupnya Sering Berangkatkan Tetangganya Umrah
2 jam yang lalu
Keluarga Kim Sae Ron...
Keluarga Kim Sae Ron Berencana Melaporkan Kim Soo Hyun dan Gold Medalist
2 jam yang lalu
Infografis
Anoa 6x6 Amfibi, Penjaga...
Anoa 6x6 Amfibi, Penjaga Darat dan Air Buatan Anak Bangsa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved