5 Pantangan Imlek, Awas Bikin Sial di Tahun Ular 2025
loading...

Imlek identik dengan dokorasi warna merah, makanan khas Imlek, lampion. Namun, ada pantangan yang tak boleh dilakukan. Foto/ china highlights
A
A
A
JAKARTA - Perayaan Imlek yang jatuh pada 29 Januari 2025. Tahun Baru China ini identik dengan dokorasi warna merah, makanan khas Imlek, lampion. Namun, di tengah kegembiran itu, perlu diketahui bahwa ada beberapa pantangan yang tak boleh dilakukan.
Beberapa pantangan yang dilarang saat Imlek , cukup banyak. Bahkan, ada yang berlaku sampai dua minggu atau akhir dari perayaan Tahun Baru China yang dikenal dengan sebutan Cap Go Meh.
Jika pantangan dilakukan, banyak hal buruk yang mungkin terjadi di masa mendatang. Orang China percaya bahwa di awal Tahun Baru, apa yang dilakukan akan memengaruhi keberuntungan di tahun mendatang. Berikut pantangan yang tak boleh dilakukan saat perayaan Imlek, dirangkum dari Travel China Guide.
Tindakan menyapu pada hari Imlek dikaitkan dengan menyapu kekayaan dimana semua tabungan dan barang berharga akan raib. Jika benar-benar diperlukan, pemilik rumah harus mulai menyapu dari luar ke dalam rumah, yang artinya mengumpulkan uang. Sementara itu, membuang sampah melambangkan membuang keberuntungan atau nasib baik dari rumah.
Selain itu, menuangkan air ke luar juga harus dihindari, karena air yang mengalir menandakan pergerakan uang diibaratkan uang meninggalkan rumah.
2.Tidak boleh minum obat
Saat Tahun Baru, pantang bagi seseorang untuk menyeduh jamu atau minum obat pada hari pertama tahun baru dan jika melakukannya, bukannya sembuh, seseorang itu justru diyakini akan sakit selama setahun penuh.
Di beberapa tempat, di malam pergantian tahun, orang yang sakit memecahkan gallipot (pot obat) mereka dengan keyakinan bahwa kebiasaan ini akan mengusir penyakit di tahun mendatang.
3.Dilarang membunuh apa pun
Pembunuhan disini dimaksudkan ketika orang mungkin ingin menyembelih hewan. Hal ini harus dihindari dari tanggal 1 hingga 15 Tahun Baru Imlek karena darah dianggap sebagai pertanda buruk, yang akan menyebabkan kemalangan seperti luka pisau, atau bencana berdarah. Orang biasanya menyembelih ayam, bebek, babi, dan ikan sebelum Tahun Baru Imlek atau pada Malam Tahun Baru Imlek.
4. Jangan tagih utang
Jangan meminjam atau meminjamkan apa pun pada hari pertama Tahun Baru China, apalagi uang. Meminjamkan uang adalah pertanda sial. Menagih utang juga merupakan pantangan di Tahun Baru Imlek.
5. Hindari keramas dan potong rambut
Rambut tidak boleh dicuci pada Hari Tahun Baru Imlek. Dalam bahasa Mandarin, rambut (发, fa) memiliki pelafalan (dan karakter yang sama) dengan fa dalam facai (发财), yang berarti 'menjadi kaya'. Oleh karena itu, dianggap tidak baik untuk "membasuh kekayaan" di awal tahun baru.
Sementara memotong rambut diyakini akan membawa kesialan bahkan menandakan kematian paman mereka (saudara ibu). Meski terdengar tak masuk akal, masyarakat masih mempercayai tradisi ini.
Beberapa pantangan yang dilarang saat Imlek , cukup banyak. Bahkan, ada yang berlaku sampai dua minggu atau akhir dari perayaan Tahun Baru China yang dikenal dengan sebutan Cap Go Meh.
Jika pantangan dilakukan, banyak hal buruk yang mungkin terjadi di masa mendatang. Orang China percaya bahwa di awal Tahun Baru, apa yang dilakukan akan memengaruhi keberuntungan di tahun mendatang. Berikut pantangan yang tak boleh dilakukan saat perayaan Imlek, dirangkum dari Travel China Guide.
Pantangan Imlek
1. Jangan menyapu atau membuang sampahTindakan menyapu pada hari Imlek dikaitkan dengan menyapu kekayaan dimana semua tabungan dan barang berharga akan raib. Jika benar-benar diperlukan, pemilik rumah harus mulai menyapu dari luar ke dalam rumah, yang artinya mengumpulkan uang. Sementara itu, membuang sampah melambangkan membuang keberuntungan atau nasib baik dari rumah.
Selain itu, menuangkan air ke luar juga harus dihindari, karena air yang mengalir menandakan pergerakan uang diibaratkan uang meninggalkan rumah.
2.Tidak boleh minum obat
Saat Tahun Baru, pantang bagi seseorang untuk menyeduh jamu atau minum obat pada hari pertama tahun baru dan jika melakukannya, bukannya sembuh, seseorang itu justru diyakini akan sakit selama setahun penuh.
Di beberapa tempat, di malam pergantian tahun, orang yang sakit memecahkan gallipot (pot obat) mereka dengan keyakinan bahwa kebiasaan ini akan mengusir penyakit di tahun mendatang.
3.Dilarang membunuh apa pun
Pembunuhan disini dimaksudkan ketika orang mungkin ingin menyembelih hewan. Hal ini harus dihindari dari tanggal 1 hingga 15 Tahun Baru Imlek karena darah dianggap sebagai pertanda buruk, yang akan menyebabkan kemalangan seperti luka pisau, atau bencana berdarah. Orang biasanya menyembelih ayam, bebek, babi, dan ikan sebelum Tahun Baru Imlek atau pada Malam Tahun Baru Imlek.
4. Jangan tagih utang
Jangan meminjam atau meminjamkan apa pun pada hari pertama Tahun Baru China, apalagi uang. Meminjamkan uang adalah pertanda sial. Menagih utang juga merupakan pantangan di Tahun Baru Imlek.
5. Hindari keramas dan potong rambut
Rambut tidak boleh dicuci pada Hari Tahun Baru Imlek. Dalam bahasa Mandarin, rambut (发, fa) memiliki pelafalan (dan karakter yang sama) dengan fa dalam facai (发财), yang berarti 'menjadi kaya'. Oleh karena itu, dianggap tidak baik untuk "membasuh kekayaan" di awal tahun baru.
Sementara memotong rambut diyakini akan membawa kesialan bahkan menandakan kematian paman mereka (saudara ibu). Meski terdengar tak masuk akal, masyarakat masih mempercayai tradisi ini.
(tdy)
Lihat Juga :