Ibu Jakarta dan Brand Krimer Raih Rekor MURI Takjil Ramadan

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:30 WIB
loading...
Ibu Jakarta dan Brand...
Foto: Doc. Istimewa
A A A
JAKARTA - Bulan Ramadan identik dengan tradisi berbuka puasa yang diawali dengan menyantap takjil, hidangan ringan yang memberikan energi setelah seharian berpuasa. Dalam momen istimewa ini, peran perempuan menjadi sangat penting dalam menyiapkan makanan berbuka hingga sahur bagi keluarga.

Sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi mereka, KRIM KAFE, brand krimer serbaguna dari Kapal Api Group, bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Daerah Khusus Jakarta serta Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu menggelar acara “Manisnya Ramadan Bareng KRIM KAFE”.

Brand Executive Krim Kafe, Caroline Kurniawan mengatakan, acara ini diisi dengan kegiatan memasak takjil serentak menggunakan Krim Kafe , di Lapangan Parkir Gedung Utama Wali kota Jakarta Selatan.

Acara ini menjadi momen bersejarah dengan pencatatan Rekor MURI untuk kategori Memasak Takjil Serentak oleh Perempuan Terbanyak lantaran kegiatan inidiikuti lebih dari 2.600 perempuan, di 267 kelurahan di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, serta Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu.

Dimana setiap kelurahan mengirimkan dua kelompok peserta dan masing-masing menyiapkan 25 kreasi masakan menggunakan Krim Kafe sebagai bahan utama.

"Kami berharap acara ini dapat memberikan inspirasi bagi para pecinta kuliner untuk saling berbagi cinta, serta menciptakan momen kebersamaan yang sehat dan hangat," ujar Caroline, melalui siaran persnya, kemarin.

Caroline menambahkan, pihaknya akan terus mendukung perempuan Indonesia dalam menciptakan hidangan istimewa dan sehat bagi keluarga dan masyarakat.

Terlebih, Krim Kafe menjadi alternatif yang lebih sehat sebagai bahan pelengkap masakan. "Krim Kafe merupakan krimer nabati yang rendah sodium dan tidak mengandung lemak jenuh penyebab kolesterol tinggi," ujarnya

Caroline berharap, kegiatan ini dapat menularkan semangat berbagi serta mempererat solidaritas di bulan yang penuh berkah ini.

Hal ini diamini Sekretaris Daerah Provinsi Daerah Khusus Jakarta, sekaligus Ketua DWP Provinsi Daerah Khusus Jakarta Komariah Marullah, bahwa kegiatan ini bertujuan mendorong kreativitas dalam memasak takjil dan menjadi bagian dari perjalanan kuliner Ramadan para perempuan Indonesia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jualan Takjil saat Ramadan,...
Jualan Takjil saat Ramadan, Epy Kusnandar Raup Rp15 Juta Sehari
8 Tempat Berburu Takjil...
8 Tempat Berburu Takjil di Jakarta yang Wajib Dikunjungi selama Ramadan
Kementerian Kebudayaan...
Kementerian Kebudayaan Raih Rekor MURI di Perayaan Budaya Nasional
MIUBaby Raih 2 Penghargaan...
MIUBaby Raih 2 Penghargaan MURI
Rocco Dog Indonesia...
Rocco Dog Indonesia Pecahkan Rekor MURI di Rocco's Bark Day Fun Run 2024
Bagikan 1.000 Paket...
Bagikan 1.000 Paket Menu Berbuka, para Pengendara Senang Dapat Takjil dari RPA Perindo
Makin Kompak, Dokter...
Makin Kompak, Dokter Reza Gladys dan Attaubah Mufid Kembali Sabet Rekor MURI
Penasaran Rasanya, Vlogger...
Penasaran Rasanya, Vlogger Asal Korea Selatan Ini Ikut War Takjil Kolak Viral di Mangga Besar
Viral! Masyarakat Non-Muslim...
Viral! Masyarakat Non-Muslim Ikut Berburu Takjil, Netizen: Adem
Rekomendasi
3 Alasan Ukraina Berencana...
3 Alasan Ukraina Berencana Meledakkan PLTN Terbesar di Eropa, Salah Satunya Agar Tidak Dikuasai Rusia
Ribuan Kendaraan Pemudik...
Ribuan Kendaraan Pemudik Antre 1 Km di Gerbang Tol Pejagan Gara-gara Saldo E-Toll Habis
Simpati George Kambosos...
Simpati George Kambosos Jr untuk Daud Yordan yang Mundur karena Cedera: Semangatnya Luar Biasa!
Berita Terkini
Ahmad Dhani Sentil Ariel...
Ahmad Dhani Sentil Ariel NOAH yang Izinkan Semua Orang Nyanyikan Lagunya Tanpa Izin: Sok Kaya!
2 menit yang lalu
Pangeran William Menyelamatkan...
Pangeran William Menyelamatkan Nyawa Harry dan Meghan Markle di AS
1 jam yang lalu
5 Trik Mengolah Daging...
5 Trik Mengolah Daging Sapi Empuk Anti Alot, Nomor 1 Gak Perlu Dicuci
2 jam yang lalu
Gwyneth Paltrow dan...
Gwyneth Paltrow dan Tracy Anderson Ejek Meghan Markle: Selamat Datang di Dapur yang Sebenarnya
3 jam yang lalu
Pangeran William Ancam...
Pangeran William Ancam Harry dan Meghan Markle Tidak Ikut Campur Kehidupannya
4 jam yang lalu
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
9 jam yang lalu
Infografis
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved