Tak Masuk Segmen In Memoriam Emmy, Penggemar Kobe Bryant dan Nick Cordero Kecewa Berat

Senin, 21 September 2020 - 12:48 WIB
loading...
Tak Masuk Segmen In...
Kobe Bryant. Foto/Associated Press
A A A
JAKARTA - Segmen "In Memoriam" di ajang Emmy Awards 202 0 mendapat sorotan dari para penggemar pebasket Kobe Bryant dan aktor Nick Cordero. Pasalnya, dua sosok yang wafat pada awal dan pertengahan 2020 itu tidak disinggung sama sekali di dalam segmen tribute untuk sosok berpengaruh di industri pertelevisian tersebut.

Penggemar Kobe terkejut mendapati nama sang pebasket tak masuk dalam tribute ini.

"Terkejut mengetahui bahwa mereka tak memasukkan #KobeBryant ke dalam segmen In Memoriam. Memang, dia bukan benar-benar bagian dari industri pertelevisian, tapi sebagai bintang NBA, dia masih memiliki penampilan yang kuat di televisi. #Emmys,” tulis salah seorang fan di Twitter, seperti dikutip dari laman Page Six. ( )

“Apa! Tak ada #KobeBryant di #inmemoriam? Dia dulu sering muncul di TV! #Emmys #Emmy,” tambah yang lain.

“Masih menunggu bagian 2 segmen memoriam di mana orang seperti @kobebryant ditampilkan dalam @TheEmmys. #Emmys2020 #emmy,” timpal yang lain.

Meski Kobe tak pernah masuk nominasi penghargaan Prime Time Emmy, ia pernah memenangkan piala Emmy untuk kategori olahraga lewat film animasi pendeknya yang berjudul “Dear Basketball" pada 2018. Lewat karya ini, Kobe juga berhasil memenangkan Oscar di tahun yang sama.

Ini bukan kali pertama para penggemar sang legenda NBA dikecewakan. Pada Agustus lalu, ajang MTV Video Music Awards juga tak memasukkan nama Kobe yang wafat karena kecelakaan helikopter pada awal 2020 di dalam daftar tribute mereka.

Selain Kobe, nama Nick Cordero juga tak dimasukkan ke dalam segmen “In Memoriam” Emmy Awards tahun ini.

Aktor Broadway berusia 41 tahun yang pernah tampil dalam “Waitress” dan “A Bronx Tale" itu meninggal dunia pada Juli lalu lantaran terpapar COVID-19.

Di layar TV, Nick juga pernah bermain dalam serial seperti “Law & Order: Special Victims Unit", “Blue Bloods", “Queer as Folk”, dan “Lillyhammer".

Penggemar Nick tak kalah sewot mendapati kenyataan ini.

“Hey @TheEmmys di @ABCNetwork. Kenapa @iamNickCordero tidak dimasukkan ke dalam #InMemoriam? Dia pernah tampil dalam acara TV seperti @BlueBloods_CBS dan @nbcsvu. Ditambah dia meninggal karena #COVID19. Kecewa pada #Emmys,” kata seorang penggemar Nick. ( )

“Aku terkejut Nick Cordero tidak termasuk dalam segmen Memoriam,” tambah penggemar lain.

Dalam segmen “In Memoriam”, para bintang yang mendapat tribute antara lain Diana Rigg, Chadwick Boseman , Naya Rivera , dan Carl Reiner yang semuanya wafat di tahun 2020.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Alasan Paula Verhoeven...
Alasan Paula Verhoeven Tak Dapat Nafkah Iddah setelah Cerai dari Baim Wong
Hotman Paris Tawari...
Hotman Paris Tawari Paula Verhoeven Jadi Aspri: Saya Akan Buat Kamu Ceria
Bau Melati hingga Sosok...
Bau Melati hingga Sosok Gaib! Robby Purba Gali Cerita Horor Jelita Jely di Rumah Baru
Robby Purba Kaget! Ternyata...
Robby Purba Kaget! Ternyata Rumah Baru Jelita Jely di Tangerang Selatan Berhantu
Aktor Jepang Mizuki...
Aktor Jepang Mizuki Itagaki Ditemukan Meninggal setelah Hilang sejak Awal Tahun
Sambangi Komisi Yudisial,...
Sambangi Komisi Yudisial, Paula Verhoeven Laporkan Dugaan Pelanggaran Etik Hakim soal Putusan Cerai
Keluarga Rayen Pono...
Keluarga Rayen Pono Desak Ahmad Dhani Minta Maaf Secara Adat usai Pelesetkan Marga
Profil dan Biodata Fira...
Profil dan Biodata Fira Cantika, Penyanyi Dangdut Muda Asal Malang
7 Fakta Azealia Banks...
7 Fakta Azealia Banks yang Sebut Indonesia Tempat Sampah Dunia
Rekomendasi
Kisah Nabi Isa di Al...
Kisah Nabi Isa di Al Quran Ada di Surat Apa?
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
Berita Terkini
Jin BTS Umumkan Konser...
Jin BTS Umumkan Konser Solo RUNSEOKJINEP.TOUR, Ini Jadwal Lengkapnya
26 menit yang lalu
50 Ucapan Paskah 2025...
50 Ucapan Paskah 2025 Penuh Doa, Harapan, Kasih untuk Keluarga dan Sahabat
1 jam yang lalu
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
1 jam yang lalu
Sinopsis Film Mangku...
Sinopsis Film Mangku Pocong, Ketika Pocong, Pesugihan, dan Keluarga Jadi Teror Tak Terlupakan
2 jam yang lalu
Alasan Paula Verhoeven...
Alasan Paula Verhoeven Tak Dapat Nafkah Iddah setelah Cerai dari Baim Wong
2 jam yang lalu
50 Ucapan Selamat Jumat...
50 Ucapan Selamat Jumat Agung 2025, Menyentuh, Religius, dan Penuh Harapan
3 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved