Studi: Minuman Panas Dapat Bantu Turunkan Kolesterol Jahat

Jum'at, 02 Oktober 2020 - 11:41 WIB
loading...
Studi: Minuman Panas Dapat Bantu Turunkan Kolesterol Jahat
Studi menunjukkan, minuman panas tertentu dapat membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan umur panjang. / Foto: ilustrasi/Pinterest
A A A
JAKARTA - Studi menunjukkan, minuman panas tertentu dapat membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan umur panjang. Salah satunya masala chai lattes atau teh hitam yang memanfaatkan 11 superfood dan super rempah berbeda untuk minuman yang benar-benar mewujudkan manajemen kesehatan yang holistik.

(Baca juga: Penelitian Ungkap Pakai Masker di Toilet Umum Bantu Kurangi Risiko Tertular Covid-19 )

Seperti dilansir Express, Jumat (2/10), teh hitam ini merupakan penguat energi yang membantu melindungi tubuh dari kerusakan oksidatif yang menyebabkan penyakit. Minuman ini terbuat dari kemangi organik, ramuan untuk semua alasan dan suplemen apoptogenik untuk membantu tubuh beradaptasi dengan stres.

Ada juga akar shatavari organik untuk membantu mencegah penuaan, meningkatkan umur panjang, dan membangun kekebalan. Selain itu, kulit kayu manis organik adalah bumbu peningkat bio untuk membantu meredakan peradangan dan meningkatkan umur panjang.

Para peneliti dari Departemen Nutrisi Manusia di Universitas Pertanian NWFP di Pakistan mencatat bagaimana teh dapat membantu meningkatkan kesehatan seseorang. Mereka menemukan bahwa kayu manis bisa mengurangi kolesterol jahat hingga 30% dalam enam minggu.

Kolesterol jahat atau dikenal sebagai kolesterol LDL berkontribusi pada penumpukan lemak di arteri, ungkap American Heart Association. Kondisi ini mempersempit arteri dan meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.

Masala chai umumnya dibuat dengan susu sapi atau susu kedelai. Keduanya merupakan sumber protein yang bagus. Para peneliti dari Lund University, Swedia menyimpulkan bahwa protein memiliki efek yang nyata dalam menekan nafsu makan.

Sementara itu, makan berlebihan sangat terkait dengan obesitas, yang secara dramatis menurunkan kesejahteraan seseorang secara keseluruhan. Dengan meminum teh ini, seseorang dapat menjaga berat badan ideal, meningkatkan kesehatan jantung dan menurunkan kadar gula darah.

Bagian dasar masala chai biasanya adalah teh hitam. Teh hitam yang paling kuat, kaya, dan pekat akan bekerja dengan baik di masala chai karena memberikan kekuatan yang cukup untuk menahan semua bumbu beraroma yang terlibat. Adapun rempah-rempah yang digumakan mencakup jahe segar, kapulaga, kayu manis, cengkeh, merica dan adas bintang.

Cara membuatnya, cukup hancurkan seluruh bahan hingga lembut sebelum dimasukkan ke dalam panci berisi air bersama teh hitam. Didihkan satu cangkir air dengan bumbu dan teh bubuk, lalu matikan api dan biarkan mendidih selama 10 menit dan tambahkan susu setelah dingin.

(Baca juga: Dua Gejala Virus Corona Mematikan Ditemukan di Hidung )

Minuman kesehatan ini dapat dikonsumsi sesering yang Anda suka untuk membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan umur panjang.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1552 seconds (0.1#10.140)