Jelang Libur Akhir Tahun, Gopay Tawarkan Beragam Promo Menarik

Jum'at, 04 Desember 2020 - 22:00 WIB
loading...
Jelang Libur Akhir Tahun,...
foto / dok Gopay
A A A
JAKARTA - Akhir tahun identik dengan sederet rencana menyambut liburan Natal dan Tahun Baru. Meskipun kondisi saat ini sedikit membawa perubahan, banyak dari kita yang memilih untuk berdiam diri di rumah demi menjaga kesehatan dan keamanan bersama.

Untuk menemani masa liburan lewat, GoPay memberikan promo hiburan akhir tahun dengan memberikan penawaran cashback hingga 90%, dengan potensi total cashback hingga Rp900.000++ per orang untuk pembelian games dan aplikasi hiburan. Promo ini dapat dinikmati mulai dari 21 November hingga 3 Januari 2021.

Baca juga : Lagi Tren di Hollywood dan Korea, Masker Bedah Hitam Jadi Viral

SVP Product Marketing GoPay Timothius Martin, mengatakan, pihaknya mengajak konsumen mengisi waktu liburan untuk mengeksplorasi hobi atau hal-hal yang belum pernah dilakukan sebelumnya, baik itu bermain game hingga mengakses konten hiburan favorit.

“Untuk mendukung hal tersebut, saatnya memanfaatkan promo hiburan akhir tahun dari GoPay saat berbelanja di Google Play, Codashop, hingga berlangganan layanan aplikasi premium,” ucap Timothius dalam Siaran Pers yang diterima Sindonews, Jumat (4/12).

Ia menjelaskan beberapa Promo GoPay di Google Play diantaranya memberikan Weekday Flash Sale setiap Senin hingga Jumat berupa cashback senilai 90% maksimal Rp20.000 mulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.

Baca juga : Ini Alasan Kenapa Jam Tangan Rolex Jadi Favorit Pak Menteri

Sementara di Weekend Flash Sale, pengguna bisa mendapatkan cashback hingga Rp50.000 setiap Sabtu dan Minggu pukul 14.00-16.00 WIB. Pengguna dapat menikmati kemudahan berbelanja Diamond Mobile Legend, top up game, dan pembelian aplikasi lainnya cukup sekali klik atau 1-Tap-Buy di Google Play.

“Pengguna jugadapat menikmati promo cashback sampai dengan 90% untuk berlangganan di beragam aplikasi streaming seperti Spotify Premium, YouTube Premium, Viu dan Joox. Pengguna dapat mengakses tanpa batas ke jutaan konten musik, film, series favorit yang siap menemani momen bersantai di rumah setelah menjalani rutinitas,” papar Timothius.
(sal)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1982 seconds (0.1#10.140)