Ingin Ikut Masterchef Indonesia Season Berikutnya? Ini Pesan Ketiga Juri

Senin, 28 Desember 2020 - 15:05 WIB
loading...
Ingin Ikut Masterchef...
Para juri Masterchef Indonesia bersama juara 1 dan 2 Audrey dan Jerry. Foto/Instagram @renattamoeloek
A A A
JAKARTA - Masterchef Indonesia telah menjadi ajang pencarian bakat yang telah memunculkan para chef hebat, keterampilan memasak dan pertunjukkan karakter selalu hadir di setiap seasonnya.

Setelah season 7 ini selesai dan menemukan juaranya yaitu Jerry Andrean , para juri berharap jika Masterchef Indonesia akan diselenggarakan kembali calon peserta baiknya jangan hanya ingin terkenal dan benar-benar menunjukkan bakatnya.

Baca juga : Ini Juara MasterChef Indonesia Season 7

“Pesan buat mereka yang mau ikut yaudah Ikut aja, tapi jangan yang asal-asalan, yang beneran ikut jangan cuma mau mencari ketenaran, mau jadi selebritis instan, mau jadi selebgram yang cuma mau nambahin folowers, kalau begitu nanti urusan kamu sama saya,” ucap Chef Juna dalam tayangan Youtube Channel Chef Arnold Poernomo.

Chef Arnold pun meminta agar nantinya para calon peserta benar-benar serius dan meraih mimpinya. “Please, kalau misalnya kalian ingin benar-benar menggali mimpi kalian tunjukin jangan cuma karena kalian mau terkenal,” ungkapnya.

Sementara Chef Renatta menyarankan agar calon peserta mengetahui terlebih dahulu kemampuan diri sendiri. “Coba masak, tanya orang sekitar dulu masakannya enak atau ngga, harus benar, ibarat orang datang daftar ke Indonesian Idol pas nyanyi tau-tau fals padahal banyak kan orang kaya gitu, dia sama sekali ga sadar sama kemampuannya, jangan kaya begitu,” tutur Chef Renatta.

Baca juga : Akhirnya, Audrey Persembahkan Tribute Dessert untuk Almarhum Sahabatnya

Selain itu, para juri pun sepakat untuk beristirahat terlebih dahulu dan akan mengerjakan pekerjaan yang belum selesai. “Untuk sementara kita bertiga pamit dulu dan semoga kalian enjoy, terimakasih untuk semua yang sudah menonton dan untuk semua yang ikut jadi peserta terima kasih banyak dan untuk penonton tanpa kalian acara ini tidak akan sukses,” ujar Chef Arnold.
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1308 seconds (0.1#10.140)